Sudah Tau Belum Perbedaan Dan Fungsi Dari Baking Soda Dan Baking Powder

Rabu 19 Jun 2024 - 08:34 WIB
Reporter : Irma
Editor : Ahmad Kartubi

5. Dapat digunakan untuk membersihkan pestisida pada sayuran dan buah-buahan. Untuk membersihkan sisa pestisida pada sayur dan buah, air saja tidak cukup. Anda juga membutuhkan bahan lain untuk melarutkan bahan kimia tersebut. Caranya sangat sederhana, Anda hanya perlu melarutkan 2 hingga 3 baking soda ke dalam semangkuk air. Kemudian rendam dan cuci sayur dan buah di dalamnya. Lalu, cuci buah dan sayur dengan air bersih. Dengan merendam buah dan sayur dalam baking soda, diyakini sisa pestisida pada sayur dan buah dapat dibersihkan dan dihilangkan.

 

6. Menghilangkan bau ketiak Sebenarnya keringat yang keluar dari pori-pori kita tidak berbau. Namun penyebab keringat ketiak berbau tidak sedap adalah karena bakteri yang hidup di kerutan ketiak. Bakteri inilah yang kemudian dapat mengubah keringat menjadi limbah asam dengan bau yang tidak sedap. Nah, untuk menghindarinya, Anda bisa menggunakan baking soda. Bila menggunakan bahan ini, bau keringat ketiak akan menjadi lebih netral. Cara penggunaan: 

Cukup tepuk-tepuk baking soda ke lipatan ketiak, seperti halnya menggunakan bedak.

 

7. Menghilangkan Bau Sepatu Jika sepatu Anda memiliki bau yang tidak sedap, Anda mungkin perlu mencoba baking soda untuk menghilangkan bau tersebut. Soda kue dapat membantu menghilangkan bau menyengat pada sepatu. Cara penggunaannya sangat sederhana, Anda hanya perlu menuangkan baking soda ke dalam dua lembar kain tipis. Isi kedua kain dengan satu sendok teh soda kue. Lalu, masukkan dua kain lap berisi soda kue ke dalam sepatu. Bahan ini akan menyerap bau sepatu sehingga sepatu Anda tidak lagi menimbulkan bau tidak sedap.

 

8. Membersihkan dapur dan peralatan memasak Tak hanya bisa membersihkan noda  gigi atau pestisida pada buah dan sayur, baking soda juga bisa bermanfaat untuk membersihkan dapur dan peralatan yang ada di dalamnya. Selain itu, baking soda juga dapat membantu mengurangi bau tak sedap di dapur. Cara menggunakannya cukup sederhana. Campurkan baking soda dengan sedikit air, lalu gunakan spons untuk mengoleskannya pada permukaan dan peralatan dapur. Peralatan dapur yang bisa dibersihkan dengan baking soda adalah cangkir, oven, microwave, ubin dapur, wajan dan lain-lain.

Tags :
Kategori :

Terkait