Selagan Raya Raih Prestasi Terbaik Lomba Desa

Pendampingan lomba desa.--ISTIMEWA

Pengumuman Tingkat Kabupaten Ditunda

radarmukomuko.bacakoran.co - Desa Sungai Ipuh, Kecamatan Selagan, masuk dalam 3 nominasi juara lomba desa tingkat kabupaten. Hasil ini merupakan prestasi terbaik yang pernah dicapai selama ini. Sungai Ipuh Dua, bersaing dengan dua desa dari kecamatan lain, untuk menjadi yang terbaik tingkat kabupaten.

Kedua desa dimaksud adalah, Desa Tunggal Jaya dari Kecamatan Teras Terunjam, dan Desa Sumber Makmur dari Kecamatan Lubuk Pinang. Sebagaimana disampaikan oleh Kasi Pemerintahan Desa (Pemdes) Kecamatan Selagan Raya, Sudirman, S.AP.

Sudirman menyampaikan, selama dirinya bertugas di Selagan Raya, sejak 2017, baru tahun ini, wakil Selagan Raya masuk dalam 3 besar lomba desa tingkat kabupaten.

‘’Setiap tahun, kami mengikuti lomba desa dan selalu mengirim wakil untuk tingkat kabupaten. Setahu saya baru tahun ini masuk 3 besar tingkat kabupaten,’’ ujar Sudirman.

BACA JUGA:Tokoh Pemekaran Kabupaten Mukomuko Tutup Usia, Dimakamkan di Selagan Raya

Sudirman juga menyampaikan, menghadapi penilaian tingkat kabupaten, pihaknya telah melakukan persiapan yang cukup matang. Tim penilai dari kecamatan turun langsung untuk melakukan pendampingan sebelum tim dari kabupaten turun. Saat tim dari kabupaten turun, banyak pejabat dari kecamatan yang hadir dalam rangka memberikan dukungan dan motivasi terhadap desa.

‘’Kamu sudah memberikan yang terbaik, mudah-mudahan hasilnya juga baik,’’ harap Sudirman.

Terpisah, Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Kelurahan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Mukomuko, Wagimin, S.Sos.I menyampaikan bahwa pengumuman pemenang lomba desa ditunda. 

BACA JUGA:Soal Jalan Buruk di Selagan Raya, Ini Kata Mantan Kades Lubuk Bangko

Penyebab penundaan ini karena Surat Keputusan (SK) pemenang belum ditandatangani oleh bupati atau wakil bupati. Penundaan pengumuman ini tidak merubah posisi para pemenang. Hasil ini akan disampaikan ke pemerintah provinsi sebagai laporan sekaligus memberitahukan juara tingkat kabupaten.

‘’Pengumuman pemenang besok pagi (Hari ini, red), suratnya masih di meja Kadis,’’ demikian Wagimin.*

Tag
Share