radarmukomukobacakoran.co - Pada Kamis 12 September 2024, giliran pelajar di dua Kecamatan, yaitu Lubuk Pinang dan Air Manjuto yang menerima penyaluran seragam sekolah gratis dari Pemerintah Kabupaten Mukomuko. Berlangsung di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 02 Lubuk Pinang. Para pelajar tersebut mulai tingkat Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Sama seperti di kecamatan lain, penyaluran seragam gratis kali ini juga langsung dilakukan oleh Bupati Mukomuko, Sapuan, S.E., MM, Ak, CA, CPA, CPI. Selain seragam, ada juga beberapa bantuan lain yang diberikan, yakni laptop dan perlengkapan Alat Tulis Kantor (ATK) serta beberapa doorprize.
Bupati Mukomuko dalam kesempatan tersebut menyampaikan, selama masa jabatannya, seragam gratis telah disalurkan sebanyak tiga tahap. Adapun jumlah seragam yang disalurkan di tahap ini, berjumlah 8.130 stel. Tidak hanya menyentuh sekolah negeri, program seragam gratis tahun ini juga akan dibagikan ke sekolah dibawah naungan kementerian agama , baik negeri maupun swasta. Sehingga manfaat dari program seragam gratis bisa merata dirasakan seluruh pelajar sampai tingkat SMP. “Alhamdulillah program pembagian seragam gratis bisa kembali kami realisasikan dengan jangkauan yang lebih luas dari sebelumnya,”katanya. Masih Bupati, adapun tujuan dari program seragam gratis ini, salah satunya untuk meringankan beban para wali murid. Paling tidak setelah mendapatkan seragam baru, semangat para pelajar bisa semakin meningkat. Lebih lanjut Bupati menyampaikan, sehingga program ini bentuk kepedulian pemerintah daerah memajukan dunia pendidikan. Selain itu, juga bentuk dukungan terhadap program pemerintah pusat untuk mewujudkan generasi emas tahun 20245. “Program ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap dunia pendidikan agar semakin maju dan dalam upaya meringankan beban para wali murid,”tambahnya. Lanjut Bupati, selain seragam, dikesempatan ini juga diberikan bantuan laptop dan ATK. Pasalnya di zaman sekarang, semuanya serba online. Sehingga pemberian laptop ini juga sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah untuk meningkatkan mutu sekolah di Kabupaten Mukomuko. Maka dari itu, diharapkan pihak sekolah harus terus memperkuat sistem Aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik) sekolah masing-masing. “Dalam kesempatan ini, kami juga memberikan bantuan laptop dan ATK. Muda-mudahan dimanfaatkan dengan baik oleh pihak sekolah,”tutupnya.
Kategori :