Prabowo Catat Sejarah, Presiden Pertama Sumbang Sapi Kurban Untuk Kabupaten Mukomuko

Proses pemotongan sapi di Masjid Agung Mukomuko.-Sahad-Radar Mukomuko

koranrm.id — Kabupaten Mukomuko mencatat sejarah baru di usianya yang ke-22 tahun. Untuk pertama kalinya sejak resmi memisahkan diri dari Kabupaten Bengkulu Utara, masyarakat Mukomuko menerima sapi kurban dari Presiden Republik Indonesia.

Adalah Presiden Prabowo Subianto yang mencatatkan sejarah tersebut dengan menyumbangkan satu ekor sapi kurban berjenis simental seberat 1,3 ton. 

Sapi kurban itu disembelih di halaman Masjid Agung Kabupaten Mukomuko pada Jumat, 6 Juni 2025.

Ketua Takmir Masjid Agung Mukomuko, Drs. H. Bustari Maler, M.Hum menyampaikan bahwa sepanjang pengetahuannya, baru kali ini presiden RI memberikan sapi kurban untuk masyarakat Mukomuko.

"Seingat saya, ini yang pertama kali presiden memberikan sapi kurban untuk masyarakat Mukomuko," ujar Bustari saat ditemui di lokasi pemotongan.

Bustari menambahkan, dari total berat sapi sekitar 1,3 ton, diperoleh sekitar 400 kilogram daging bersih. Sisanya berupa tulang, isi perut, dan lemak (gajih).

BACA JUGA:Puluhan Sawah di Selagan Raya Beralih Jadi Kebun Sawit Akibat Kerusakan Bendung

Daging kurban dari Presiden Prabowo dibagikan kepada masyarakat desa dan kelurahan di Kecamatan Kota Mukomuko, serta beberapa warga di kecamatan terdekat, yaitu Air Dikit, Air Manjunto, dan Kecamatan XIV Koto.

"Untuk kecamatan tetangga, kita berikan masing-masing 40 kupon. Satu kupon ditukar dengan daging sekitar 8 ons" tambah Bustari.

Selain sapi dari Presiden, Masjid Agung Mukomuko juga menerima dan memotong lima ekor sapi kurban dari jemaah masjid. Bustari menjelaskan bahwa distribusi daging dari sapi presiden dilakukan terpisah dari daging kurban jemaah.

"Total kupon yang dibagikan sekitar 800," kata Bustari. 

Salah satu penerima daging kurban, Parjiyah, warga Desa Sido Makmur, Kecamatan Air Manjunto, mengungkapkan rasa haru dan bangganya. Ibu empat anak ini mengaku baru pertama kalinya menerima daging kurban dari Presiden. 

"Rasa dagingnya sama, tapi yang beda itu ada rasa ikatan emosional dengan presiden," ujar Parjiyah.

BACA JUGA:Mengintip Calon Lawan Timnas Indonesia dan Format Putaran Empat Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dengan adanya momen bersejarah ini, masyarakat Mukomuko berharap perhatian dari pemerintah pusat akan terus mengalir ke daerah ini.

Selain Kabupaten Mukomuko, Presiden Prabowo Subianto juga memberikan 1 ekor di Masjid Raya Baitul Izzah, Kota Bengkulu. Delapan kabupaten lainnya di Provinsi Bengkulu juga mendapatkan masing-masing satu sapi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan