Buah Mengkudu: Khasiatnya Untuk Kesehatan Yang Jarang Diketahui

Rabu 21 Aug 2024 - 11:05 WIB
Reporter : Cici Wulandari
Editor : Ahmad Kartubi

radarmukomuko.bacakoran.co -Buah mengkudu adalah buah berwarna hijau yang banyak ditemukan di Australia, India, dan Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Buah ini cukup populer dikonsumsi sebagai obat herbal dan suplemen. Buah mengkudu mengandung beragam nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.

BACA JUGA:Danau Mas Harun Bastari Pesona Alam Bengkulu yang Memikat

 

Berikut ini adalah beberapa manfaat buah mengkudu yang baik bagi kesehatan:

 

1. Menjaga Berat Badan Ideal

Buah mengkudu mampu mengontrol gula darah, sehingga cocok untuk diet. Selain itu, buah mengkudu juga dapat membantu menjaga berat badan anda agar ideal.

 

2. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Buah mengkudu juga berkhasiat meningkatkan daya tahan tubuh. Scopoletin yang terdapat pada buah mengkudu memiliki sifat anti inflamasi, antijamur, dan antibakteri yang membantu tubuh melawan virus. Sehingga buah mengkudu meningkatkan imunitas dan memperkuat daya tahan tubuh.

 

3. Meningkatkan Fungsi Otak

Buah Mengkudu dapat meningkatkan fungsi memori otak karena nutrusi yang terkandung didalamnya. Dan mengkonsumsi akar buah mengkudu dapat membantu melindungi daya ingat otak Anda.

BACA JUGA:Ayam Goreng Lengkuas Aroma Pedas Gurih yang Menggugah Selera

 

4. Merawat kulit

Buah mengkudu mengandung antioksidan vitamin C dan E yang membantu mengencangkan kulit dan mencegah kerutan, sehingga dapat membantu terlihat lebih muda dan sehat.

 

5. Melawan radikal bebas

Mengonsumsi buah mengkudu juga mampu melawan radikal bebas dalam tubuh, karena buah mengkudu mengandung antioksidan yang tinggi.

 

6. Menangkal stres yang berlebihan

Manfaat lain buah mengkudu adalah dapat meningkatkan kesehatan otak. Sehingga apabila mengonsumsi buah ini dapat mencegah penurunan fungsi otak akibat stres, depresi dan kecemasan.

 

7. Menurunkan Kadar Gula Darah

Buha mengkudu juga mengandung zat pahit yang mengontrol kadar insulin dalam darah. Sehingga buah ini dapat menurunkan kadar gula darah dan cocok dikonsumsi oleh penderita diabetes.

 

8. Mengurangi Resiko Kanker

Kandungan antioksidan yang tinggi dalam buah mengkudu dapat melindungi penggunanya dari risiko kanker.

 

9. Meredakan Nyeri Sendi

Mengkudu ternyata juga memiliki sifat anti-nyeri dan antiinflamasi, sehingga buah ini mampu memberikan bantuan bagi mereka yang menderita masalah persendian.

 

10. Meningkatkan Kesehatan Mata

Beberapa studi mengungkapkan bahwa buah mengkudu berperan untuk meningkatkan kesehatan mata, membantu mencegah penyakit mata seperti katarak terutama pada usia lanjut. Hal itu dikarenakan buah mengkudu mengandung antioksidan.

BACA JUGA:Kerajaan Tarumanagara Jejak Peradaban di Tanah Pasundan

Buah mengkudu sering dijadikan sebagai bahan obat herbal, buah mengkudu sering dianggap tidak enak. Memang benar buah mengkudu memiliki rasa yang pahit dan hambar. Namun buah ini dapat di olah berbagai jenis sajian seperti:

1. Salad mengkudu

Bahan-bahan:

1. 1/2 buah mengkudu

2. 4 cangkir selada

3. 4 cangkir bayam

4. 3/4 cangkir tomat anggur

5. 2 buah apel

6. 1 buah bawang bombai merah

7. 1 cangkir kacang pikan cincang secukupnya

 

Cara membuat:

1. Cuci bersih semua bahan yang akan dibuat menjadi salad.

2. Potong mengkudu dan apel menjadi kecil-kecil.

3. Iris tipis bawang bombai dan potong tomat menjadi beberapa bagian.

4. Siapkan wadah lalu masukkan bayam dan selada ke mangkuk salad.

5. Masukkan apel, mengkudu, bawang bombai, kacang pikan, dan tomat tadi ke no mangkuk.

6. Tambahkan  sesuai selera dan gunakan  secukupnya.

7. Sajikan

BACA JUGA:Menikmati Kelezatan Ubi Bakar Madu Sensasi Gurih Manis yang Menggoda

 

2. Jus Mengkudu Blewah

Bahan-bahan:

1. 1 buah mengkudu yang sudah matang

2. Buah blewah secukupnya

3. Air matang secukupnya

4. Es batu secukupnya

5. 2 sdm madu murni

 

Cara membuat:

1. Cuci bersih semua buah kemudian potong menjadi bagian kecil-kecil.

2. Siapkan blender lalu masukkan semua potongan buah ke blender lalu tuangkan air matang.

3. Nyalakan blender dan haluskan semua bahan.

4. Tambahkan madu secukupnya untuk memberikan rasa manis.

5. Sajikan.*

Kategori :