radarmukomuko.bacakoran.co - Selasa 9 Juli 2024, Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kecamatan Lubuk Pinang melaksanakan Monev di Desa Lubuk Pinang. Sama seperti desa lainnya, saat melakukan pemeriksaan, tim terbagi menjadi dua kelompok. Ada yang bertugas memeriksa kelengkapan dokumen Surat Pertanggungjawaban (SPj). Ada juga tim yang turun kelapangan memeriksa bangunan fisik yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahap I tahun 2024. Untuk di Lubuk Pinang sendiri, fisik tahap I berjumlah dua item. Pertama pembangunan satu paket halaman Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di dusun II dengan pagu Rp 60.592.500,- yang pengerjaannya telah tuntas. Selanjutnya pembangunan satu paket pagar lapangan di dusun IV dengan pagu Rp 110.563.500,-. Dari hasil pemeriksaan secara garis besar, bangunan lantai Posyandu menuai pujian terkait kerapian yang cukup bagus.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Lubuk Pinang, Ali Nasri, S.H diwakilkan Kasi Ekobang, Desma Juwita, S.E. Kemudian Kades, Harafik bersama perangkat, Ketua Badan Permusyawaratan Desa, Ari beserta anggota, Tenaga Pendamping Profesional (TPP) dan lainnya. Kasi Ekobang, Desma Juwita menyampaikan, tahapan pemeriksaan Monev tahap I di Desa Lubuk Pinang telah tuntas. Baik pemeriksaan kelengkapan SPj maupun peninjauan lapangan pada fisik tahap I. Adapun hasil dari Monev nantinya secara spesifik akan disampaikan ke desa secara surat resmi seluruh desa selesai di Monev. Akan tetapi, gambaran hasil Monev secara garis besar sudah ada. Terkait kelengkapan SPj sudah cukup bagus. Catatan SPj hanya seperti dokumen harusnya dua rangkap, namun hanya satu serta lainnya. BACA JUGA:Disperindagkop & UKM Gelar Pelatihan Koperasi 2024 “Terkait kelengkapan SPj cukup bagus, artinya jika kekurangan SPj bisa dilengkapi saat pemeriksaan berlangsung,”katanya. Kemudian terkait pemeriksaan terhadap bangunan fisik juga tidak banyak catatan. Bahkan untuk bangunan lantai posyandu sudah sangat bangus. Secara estetika hasil bangunan lantai Posyandu juga rapi, nyaris tanpa kekurangan. Sedangkan untuk bangunan pagar lapangan, memang ada beberapa catatan terkait kerapian. Akan tetapi pengerjaan pagar lapangan juga masih perlu finishing. Sehingga perihal kerapian masih bisa dilakukan oleh Tim Pelaksana Kegiatan. “Demikian juga dengan kegiatan fisik yang berjalan baik. Bahkan kita menilai bangunan lantai Posyandu dikerjakan sangat rapi. Sedangkan fisik satu lagi masih perlu finishing,”sambungnya. Sementara itu Kades Lubuk Pinang, Harafik, menyampaikan ucapan terima kasih terhadap tim Monev kecamatan yang telah memberi masukan terhadap realisasi kegiatan mereka. Apalagi seluruh masukan tersebut bersifat membangun dan demi kebaikan desa. Terkait catatan yang diberikan oleh tim Monev, pihaknya dari desa tentu akan menindaklanjutinya. Sehingga kedepan desa mereka bisa terus lebih baik. BACA JUGA:Di-Monev, Desa Kota Praja Tuntaskan Fisik DD Tahap I “Kita dari desa berterima kasih atas masukan tim Monev. Terkait catatan yang diberikan, tentu akan kita indahkan,”demikian Kades.*
Kategori :