Sangat Mudah, Ini Bahan-bahan dan Cara Membuat Kolak Ubi

Sangat Mudah, Ini Bahan-bahan dan Cara Membuat Kolak Ubi--Istimewah

[email protected] -Masih dalam topik per umbian. Kali ini kita akan membagikan bahan-bahan dan cara membuat kolak ubi. 

Bahan-bahan yang perlu disiapkan sebagai berikut.

-2 bh ubi putih dan orange

-500 ml santan encer

-100 ml santan kental

-100 gr gula merah

-1/4 sdt garam

-1/8 sdt vanili bubuk

Kemudian untuk topingnya siapkan ini.

- Selasih secukupnya

- Natadecoco secukupnya

 

Selanjutnya untuk cara Membuatnya sebagi berikut:

1. Pertama silahkan siapkan bahan

-Serut gula merah sisihkan.

-Untuk santan encer tadi silahkan di rebus dan didihkan.

-Jika santan sudah mendidih, tambahkan ubi mentahnya.

-Perhatikan jika telah mendidih dan ubi dirasaempuk tambahkan gula merah.

-Jangan lupa juga untuk menambahkan garam dan vanili bubuk.

-Selanjutnya setelah gula larut, maka tambahkan juga santan kentalnya.

-Pastikan terus di aduk-aduk sampai rata.

-Perhatikan, jika ubi sudah matang, silahkan matikan api. 

-Kemudian untuk topingnya boleh ditambahkan saat sudah disajikan didalam mangkok.

Kolak dianggap sebagai makanan yang berasal dari Arab Saudi atau bahkan Mekah. 

Kolak bukan sekadar hidangan penutup, ia adalah warisan budaya yang merayakan kekayaan dan keberagaman Indonesia. Dari bahan-bahan lokal hingga nilai-nilai tradisional yang terkandung di dalamnya, kolak terus menjadi simbol kebersamaan dan kebahagiaan bagi masyarakat Indonesia.*

Tag
Share