Peringati Hari Jadi Ke-18, Kota Praja Gelar Sedekah Bumi

Arakan nasi tumpeng dalam acara bersih Desa Kota Praja.--ISTIMEWA

radarmukomukobacakoran.com - Peringati hari jadi ke-18, Pemerintah Desa Kota Praja, Kecamatan Air Manjuto, gelar acara bersih desa atau sedekah bumi. Berlangsung di halam kantor Desa Kota Praja. Pada Kamis 23 Mei 2024. Acara tersebut merupakan tradisi yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya oleh pemerintah desa bersama seluruh warga. Adapun tujuannya, untuk mempererat silaturahmi serta bentuk syukur atas rezeki dan keberkahan selama satu tahun. Dalam kegiatan ini, juga dilakukan beberapa rangkaian acara. Seperti arakan nasi tumpeng, pertunjukan pencak silat serta jaranan dan lainnya. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Air Manjuto, Sugiyanto, S.Pd bersama beberapa staf kecamatan. Kades Kota Praja, Parji bersama perangkat, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh adat, tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya. 

Kades Kota Praja, Parji menyampaikan, acara bersih desa sekaligus peringatan hari jadi Desa Kota Praja ini memang rutin mereka laksanakan setiap tahunnya. Acara ini juga merupakan wujud rasa syukur kepada Allah SWT supaya desa ini semakin baik dan tambah makmur. Sebab rezeki yang dimanfaatkan merupakan pemberian tuhan yang perlu dibersihkan. Sehingga kedepannya pemberian rezeki berupa harta, kesehatan, ketentraman terus meningkat. 

“Kegiatan kita ini merupakan peringatan hari jadi desa yang dikemas dalam acara bersih desa atau sedekah bumi,”kata Kades.  

Lanjutnya, selain dari itu, acara ini juga dimanfaatkan untuk menyambung silaturahmi. Selama ini disibukkan dengan pekerjaan masing-masing, tentu banyak warga yang jarang bertemu dan saling menyapa. Maka ketika berkumpul dan dipertemukan di acara tahunan seperi itu, kembali bertatap muka dan bertegur sapa. Maka dengan silaturahmi yang terus terjaga, diharapkan antar warga bisa selalu kompak dan dapat sama-sama membangun desa.  

“Dengan harapan desa ini semakin diberkahi dan para warga juga bisa terus kompak untuk sama-sama memajukan desa,”tambahnya.

Kades juga mengatakan, dalam kesempatan ini ia juga memaparkan rencana kerja pemerintah desa selama satu tahun kedepannya. Baik rencana kerja dalam bentuk pembangunan maupun non pembangunan. Sehingga jika semua warga telah mengetahui rencana kerja pemerintah desa, diharapkan kedepannya bisa sama-sama mendukung realisasinya. Sebab pemerintah desa tentu tidak dapat berjalan sendiri tanpa dukungan warganya.

“Dalam kesempatan ini kita juga menyampaikan program satu tahun kedepan. Semoga program kerja ini didukung warga dan terealisasi secara maksimal tanpa hambatan berarti,”demikian Kades.*

Tag
Share