12 Traktor Roda Empat Bantuan Kementan untuk Petani Mukomuko

Traktor roda empat batuan pemerintah pusat.-Sahad-Radar Mukomuko

Meningkatkan Produktivitas, Dukung Ketahanan Pangan Daerah

koranrm.id — Pemerintah Kabupaten Mukomuko menerima bantuan 12 unit traktor roda empat dari Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Kementerian Pertanian Republik Indonesia. Bantuan ini tiba pada 10 Juni 2025 dan saat ini disimpan sementara di workshop Dinas Pekerjaan Umum guna menjaga kondisi alat dari cuaca ekstrem.

Menurut Kepala Dinas Pertanian Mukomuko, Pitriyani Ilyas, S.Pt bantuan ini telah dialokasikan untuk 12 kelompok tani yang mengajukan permohonan sejak tahun 2024. Namun, proses penyaluran masih menunggu terbitnya Surat Keputusan (SK) resmi dari Kementerian Pertanian.

“Traktor hanya akan diberikan kepada kelompok yang telah terdaftar dan lolos seleksi. Tidak akan dialihkan kepada kelompok lain, meski banyak petani mengajukan permintaan belakangan,” tegas Pitriyani.

BACA JUGA:Soal Batas Desa, Hubungan Warga Rawa Mulya dan Bandar Ratu Kembali Memanas

BACA JUGA:Garuda Pertiwi Tantang Vietnam di Semifinal Piala AFF U-19 Putri 2025

Ia juga menekankan bahwa alat ini harus digunakan secara kolektif dan dirawat bersama agar tidak mangkrak. Bantuan ini bertujuan untuk mempercepat pengolahan lahan, mengurangi ketergantungan pada tenaga kerja manual, serta meningkatkan produktivitas pertanian guna memperkuat ketahanan pangan daerah.

Dinas Pertanian akan melakukan pemantauan langsung terhadap penggunaan alat tersebut untuk memastikan bantuan tepat sasaran dan sesuai tujuan.

Setelah SK dari Kementan diterbitkan, rencananya akan digelar penyerahan simbolis traktor yang akan dihadiri oleh petani penerima dan pejabat daerah, termasuk Bupati Mukomuko.

Kelompok tani yang belum menerima bantuan tahun ini masih berpeluang mendapatkannya di program berikutnya, selama memenuhi persyaratan yang ditetapkan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan