Pemdes Medan Jaya Siap Menyongsong Tahun 2024

Selasa 02 Jan 2024 - 19:03 WIB
Reporter : Dedi Sumanto
Editor : SAHAD

KORAN DIGITAL RM - Pemerintah Desa (Pemdes) Medan Jaya Kecamatan Ipuh, siap menyongsong tahun anggaran baru 2024. Sebab, semua kegiatan yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun 2023 lalu sudah terealisasi 100 persen sesuai dengan target kinerja Pemdes Medan Jaya. Kemudian terkait berkas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (RAPBDes) 2024 sudah teregister di bagian hukum Setdakab Mukomuko. Sekarang ini mereka fokus menetapkan RAPBDes tersebut menjadi APBDes. Sesuai dengan kesepakatan dalam musyawarah bersama BPD dan tokoh masyarakat beberapa waktu lalu. Semua kegiatan yang menjadi prioritas penggunaan DD tahun 2024 mendatang, sudah dituangkan dalam RAPBDes dan segera disahkan menjadi APBDes 2024. 

BACA JUGA:Amankan Malam Pergantian Tahun, Kapolres Kerahkan Kekuatan Penuh

Kepala Desa (Kades) Medan Jaya, Afrizal (Akang) mengatakan, pihaknya jajaran Pemdes Medan Jaya sekarang sudah siap menyongsong dan menyambut tahun anggaran baru 2024. Masalah perencanaan penggunaan DD tahun 2024 sudah ditetapkan. Dan semua rencana kegiatan tersebut tinggal direalisasikan setelah pencairan tahap I tahun 2024 ini. Pihaknya jajaran Pemdes Medan Jaya berupaya dengan maksimal melakukan percepatan realisasi anggaran dan serapan anggaran tahun 2024. "Ya, kalau kita Medan Jaya sudah siap menyambut tahun baru 2024 ini. Semua perencanaan kegiatan 2024 sudah kita tetapkan dan tinggal direalisasikan setelah pencairan tahap pertama nanti," kata Akang.

Lanjutnya, selain menyelesaikan semua perencanaan tahun 2024 ini. Mereka juga sudah menuntaskan semua kegiatan tahun 2023. Semua kegiatan yang bersumber dari DD tahun 2023 sudah terealisasi 100 persen. Khusu kegiatan pembangunan fisik semuanya sudah diserahkan kepada masyarakat. Dan sekarang semua bangunan yang bersumber dari DD tahun 2023 itu sudah dinikmati oleh masyarakat Medan Jaya. "Kegiatan tahun 2023 lalu sudah selesai 100 persen. Semua anggaran terserap dengan baik. Dan pertanggungjawaban anggaran yang sudah direalisasikan juga sudah dilengkapi. Khusus kegiatan tahun 2023 sudah kita tutup. Sekarang kita mulai fokus merealisasikan kegiatan tahun 2024 ini," beber Akang.

BACA JUGA:Camat Teras Terunjam, Hanya Butuh Waktu Sehari untuk Evaluasi RAPBDes

Ditambahkan, berbagai upaya percepatan realisasi anggaran akan terus dilakukan. Sehingga tahun 2024 ini nanti, Desa Medan Jaya bisa mendapatkan DD tambahan atau reward dari kementrian keuangan. Kalau dari segi status desa sudah mendukung. Dimana status Desa Medan Jaya adalah Mandiri. Pencairan DD selama dua tahun terakhir hanya dua tahap. Karena sudah ada pendukung, mereka berupaya untuk meningkatkan kinerja dan percepatan-percepatan lain. "Tahun baru 2024 kita harus memulai dengan semangat baru. Kinerja harus ditingkatkan. Pelayanan ke masyarakat harus menjadi prioritas," tambahnya.*

Kategori :