3 Sumber Penghasilan Seorang YouTuber, Ingin Jelas Baca Artikel Ini

Jumat 05 Jul 2024 - 07:09 WIB
Reporter : Fahran
Editor : Ahmad Kartubi

radarmukomuko.bacakoran.co - Sekarang banyak pilihan untuk mendapatkan pundi uang, asalkan ada kemauan pasti ada jalan kecuali malas, salah satunya dengan mengunggah video di YouTube.

Bagaimana tidak, seorang YouTuber dapat menghasilkan uang yang sangat banyak hanya dengan mengunggah video di YouTube.

Bahkan, penghasilan yang ditawarkan pun cukup fantastis dan bisa menembus hingga puluhan juta.

Hal itulah yang kini menjadi alasan mengapa banyak orang yang ingin menjadi seorang YouTuber. 

Bahkan, saat ini telah muncul banyak sekali YouTuber-YouTuber baru yang hadir untuk mencari uang di alam mayadan media sosial.

Lantas, darimana penghasilan dari seorang YouTuber berasal? Apakah YouTube yang menggaji mereka?

Banyak orang yang berfikir bahwa YouTuber mendapatkan gaji dari YouTube. Padahal, hal tersebut tidaklah benar.

Gaji dari seorang YouTuber berasal dari monetisasi akun YouTube. Jadi, sebenarnya youtuber mendapatkan penghasilan dari promosi yang diselipkan dalam video yang mereka buat.

Setidaknya, terdapat tiga sumber pendapatan dari seorang youtuber.

1. Endorsment

Endorsement merupakan salah satu cara yang paling populer untuk mendapatkan penghasilan bagi seorang YouTuber.

Endorsmenet sendiri merupakan salah satu pemghasilan yang banyak disukai oleh para YouTuber karena dengan endorsment mereka dapat menentukan tarif sesuai dengan engagement akun YouTube mereka.

Selain itu, seorang youtuber bisa mendapatkan endorsement dari produk yang sesuai dengan channel YouTube mereka.

2. AdSense

AdSense merupakan sumber penghasilan utama bagi para YouTuber.

AdSense merupakan sebuah program pengiklanan yang memungkinkan YouTuber untuk mendapat Komisi dari pemasangan YouTube Ads di Channel YouTube mereka.

Jadi, akun YouTube milik mereka akan dimonetisasi dengan adanya iklan-iklan yang diselipkan dalam video.

Kemudian, komisi dari AdSense ini dihitung berdasarkan jumlah penonton iklan di video tersebut.

Hal yang perlu diketahui adalah tidak semua akun YouTube bisa mendaptkan YouTube AdsSense.

Terdapat sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi seperti Channel YouTube telah mencapai 4000 jam tayang dalam waktu satu tahun, memiliki minimal 1000 subcriber dan terhubung dengan Google AdSense.

3. Affiliate Marketing

Affiliate Marketing merupakan program yang memungkinkan para YouTuber untuk mendapatkan komisi apabila mereka berhasil membuat seseorang menggunakan suatu produk.

Adapun komisi yang didapat dari program ini berbeda beda tergantung pada kebijakan dari setiap perusahaan maupun bagi yang ingin bekerjasama dengan youtuber tersebut.*

Artikel Ini dilansir dari berbagi sumber https://www.dewaweb.com/blog/gaji-youtuber/ & https://dailysocial.id/amp/post/sumber-penghasilan-youtuber

Kategori :