radarmukomukobacakoran.com - Salah satu yang kerap di keluhkan oleh warga Desa Talang Sepakat, Kecamatan V Koto, yaitu terkait akses Jalan Usaha Produksi (JUP). Pasalnya kondisi JUP menuju perkebunan sawit para warga masih banyak yang sulit dilalui.
Sehingga warga sering kesulitan mengeluarkan hasil perkebunan mereka. Mengatasi hal tersebut, Pemerintah Desa Talang Sepakat, Kecamatan V Koto akan melakukan peningkatan akses JUP dari anggaran Dana Desa (DD) tahun 2024. Peningkatan tersebut berupa pengoralan sepanjang 1 kilometer (km). Kemudian pembangunan rabat beton dengan volume 70 meter. Kades Talang Sepakat, Andi Saputra, SH mengatakan, tahun ini mereka akan tetap merealisasikan kegiatan fisik yang bersumber dari DD tahun 2024. Dimana pembangunan fisik akan berfokus ke peningkatan akses JUP berupa pengoralan dan pembangunan rabat beton. Rencana pembangunan tersebut juga berdasarkan usulan yang telah disepakati oleh seluruh unsur desa. Pasalnya akses JUP mayoritas masih banyak yang rusak dan sulit dilewati. BACA JUGA:Pemdes Pasar Ipuh Reaslisasikan Program Ketahanan Pangan “Fisik DD kita tahun ini akan berfokus ke peningkatan JUP berupa pengoralan dan pembangunan rabat beton,”katanya. Lanjutnya, sehingga kondisi JUP tersebut kerap dikeluhkan oleh para warga, terlebih ketika sering turun hujan. Sebab jika sering hujan kondisi jalan berlumpur dan licin dan cukup menyulitkan para warga mengeluarkan hasil panen. Apalagi mayoritas wilayah Talang Sepakat merupakan lahan perkebunan sawit. Oleh sebab itu, akses JUP yang memadai sangat diharapkan oleh para warga supaya mereka lebih leluasa mengeluarkan hasil panen. “Sebab akses JUP menuju lahan para petani banyak yang kondisinya masih sulit dilalui terlebih saat hujan,”sambungnya. Masih Kades, maka dari itu mereka berharap anggaran DD tahap I bisa segera masuk ke Rekening Kas Desa (RKD). Supaya pihaknya bisa segera melakukan percepatan pembangunan. Jika realiasi cepat tentu selesainya juga bisa cepat. Sehingga akses JUP desa mereka bisa semakin memadai. BACA JUGA:Tercepat Realisasi DD Tahap I TA 2024 Selain merealisasikan pembangunan, pemerintah desa juga akan merealisasikan program kegiatan lainnya. Seperti pemberdayaan masyarakat berupa pelatihan. Kemudian penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan lainnya. “Kalau realisasi pembangunan masih menunggu DD tahap I cair. Sebab sampai sekarang DD masih belum cair dan kegiatan lain juga belum bisa direalisasikan,”demikian Kades.*
Kategori :