Balon Bupati Renjes Zaetheddy dan Rismanaji Didukung Ichwan Yunus

Balon Bupati Renjes Zaetheddy dan Rismanaji Didukung Ichwan Yunus--ISTIMEWA

radarmukomuko.bacakoran.co - Bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Mukomuko Ir. Renjes Zaetheddy dan Rismanaji semakin mantap menuju Pilkada 2024. Kabar menariknya pasangan ini mulai mendapat dukungan dari para tokoh Mukomuko, salah satunya dukungan dari dari mantan Bupati Mukomuko Drs. H. Ichwan Yunus, MM, Ak, CPA.

Informasi ini diperkuat dengan kabar pertemuan yang dilakukan pada Jumat 17 Juli 2024 kemarin, dimana saat itu hadir Ichwan Yunus, ketua PKB Haidir,S.IP dan Ketua PPP Frenky Janas bersama Renjes Zaetheddy dan Rismanaji. 

Ketua DPD PPP Mukomuko yang juga anggota dewan Mukomuko terpilih, Frenky Janas saat diminta tanggapannya terkait dukungan PPP pada Renjes Zaetheddy dan Rismanaji, belum bisa bicara banyak.

Begitupun saat disinggung soal adanya pertemuan dengan Ichwan Yunus dan ketua PKB, ia belum bisa menyampaikan panjang lebar.

"Insyallah kita tunggu saja pengumuman resminya," ujar Frenky.

Sementara Haidir, S.IP ketua DPD PKB dan juga mantan wakil Bupati Mukomuko membenarkan jika PKB lebih mengarah kepada kader untuk diusung dalam hal ini Renjes Zaetheddy pada Pilkada mendatang.

Ia juga tidak menampik adanya pertemuan dengan Ichwan Yunus dan bakal calon untuk membahas persiapan menghadapi Pilkada yang akan datang

"Semua masih persiapan, kita tunggu informasi lebih lanjut untuk perkembangannya, isyaallah banyak tokoh yang akan bersama kita," paparnya.

Sementara Renjes sendiri saat dikonfirmasi mengakui sudah mendapat dukungan dari Ichwan Yunus, juga dirinya sudah silaturahmi dengan banyak tokoh, sambutannya cukup baik.

"Kita mendapat suport cukup baik dari sesepuh Mukomuko Ichwan Yunus, bahkan beliau sudah mulai bergerak," tutupnya.

Sebelumnya, Renjes Zaetheddy anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Mukomuko dari PKB ini, sudah menyatakan hampir pasti akan maju sebagai calon Bupati Mukomuko, setelah mendapat perintah langsung dari DPP PKB.

Selain itu dirinya juga sudah 90 persen akan didukung Partai persatuan pembangunan (PPP), tinggal menunggu penandatanganan mandat dari ketua DPP.

Untuk calon wakil bupati, Renjes juga mengklaim sudah sepakat akan berpasangan dengan Rismanaji Kades Tunggal Jaya, Kecamatan Teras Terunjam yang juga Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Mukomuko.*

Tag
Share