Selain Kelezatannya, Ternyata Buah Kelapa Memiliki Segudang Manfaat Untuk Tubuh
Editor: Ahmad Kartubi
|
Kamis , 08 Aug 2024 - 10:55
Selain Kelezatannya, Ternyata Buah Kelapa Memiliki Segudang Manfaat Untuk Tubuh--ISTIMEWA
radarmukomuko.bacakoran.co -Kelapa adalah buah dari pohon kelapa (Cocos nucifera), yang biasanya digunakan untuk air, susu, minyak, dan dagingnya yang lezat. Pohon kelapa dianggap sebagai pohon buah yang paling mudah ditemukan, karena tersebar secara alami di planet ini dan berasal dari Asia Tenggara dan pulau-pulau di antara samudera Hindia dan Pasifik, termasuk di Indonesia.
Salah satu manfaat buah kelapa adalah mengatasi susah buang air besar. Bahkan, buah kelapa juga mampu menurunkan berat badan dan meningkatkan sistem imun. Beragam manfaat tersebut berasal dari daging dan air kelapa yang mengandung banyak nutrisi penting bagi tubuh.
Salah satu manfaat buah kelapa adalah mengatasi susah buang air besar. Bahkan, buah kelapa juga mampu menurunkan berat badan dan meningkatkan sistem imun. Beragam manfaat tersebut berasal dari daging dan air kelapa yang mengandung banyak nutrisi penting bagi tubuh.
Dikutip dari www.alodokter.com, berikut ini adalah beberapa manfaat buah kelapa untuk kesehatan:
1. Menghidrasi tubuh
Minum air kelapa dapat menjaga tubuh agar tetap terhidrasi karana air kelapa mengandung elektrolit, seperti kalium, natrium, magnesium, dan kalsium, yang mampu menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dalam tubuh. Sehingga dapat membuat tubuh terhidrasi dengan baik.
2. Mencegah gigi berlubang
2. Mencegah gigi berlubang
Kandungan asam lemak yang ada dalam daging kelapa bersifat antimikroba. Sehingga membuat kita yang mengkonsumsi daging kelapa sangat baik untuk kesehatan gigi dan mulut karena dapat membunuh bakteri yang menyebabkan gigi berlubang.
3. Meningkatkan kekebalan tubuh
Dalam buah kelapa terdapat kandungan mangan dan antioksidan yang bermanfaat untuk meningkatkan imunitas tubuh serta mengurangi peradangan. Selain itu, kandungan asam lemak yang ada dalam buah kelapa juga bersifat antijamur dan antivirus sehingga dapat meningkatkan imunitas tubuh.
4. Menurunkan Berat Badan
Konsumsi dapat menurunkan berat badan. Karena daging kelapa mengandung asam lemak yang dapat membakar kalori dan lemak di tubuh. Sehingga buah kelapa sangat cocok untuk anda yang sedang menjalani diet.
5. Mengatasi sembelit
Buah kelapa juga bermanfaat bagi kesehatan saluran pencernaan. Karena pada buah kelapa terdapat kandungan serat yang tinggi di dalamnya. Serat dapat menambah volume dan membuat tinja menjadi lebih lunak sehingga mudah dikeluarkan. Sehingga buah kelapa bermanfaat untuk mengatasi sembelit.
6. Mengontrol kadar gula darah
Kandungan serat yang tinggi dalam daging kelapa dapat memperlambat kerja sistem pencernaan dalam mengelola makanan, sehingga mampu mengontrol kadar gula darah.
Konsumsi dapat menurunkan berat badan. Karena daging kelapa mengandung asam lemak yang dapat membakar kalori dan lemak di tubuh. Sehingga buah kelapa sangat cocok untuk anda yang sedang menjalani diet.
5. Mengatasi sembelit
Buah kelapa juga bermanfaat bagi kesehatan saluran pencernaan. Karena pada buah kelapa terdapat kandungan serat yang tinggi di dalamnya. Serat dapat menambah volume dan membuat tinja menjadi lebih lunak sehingga mudah dikeluarkan. Sehingga buah kelapa bermanfaat untuk mengatasi sembelit.
6. Mengontrol kadar gula darah
Kandungan serat yang tinggi dalam daging kelapa dapat memperlambat kerja sistem pencernaan dalam mengelola makanan, sehingga mampu mengontrol kadar gula darah.
BACA JUGA:Bupati dan Ketua DPRD Mukomuko Mendadak Gelar Pertemuan Eksklusif, Terkait Pristiwa di RSUD Mukomuko
7. Menjaga tekanan darah
Selain dapat mengontrol kadar gula darah, konsumsi air kelapa juga bisa menjaga tekanan darah tetap normal. Manfaat ini bisa diperoleh berkat kandungan kalium di dalamnya.
8. Menjaga kesehatan jantung
Minum air kelapa beserta daging buahnya mampu menjaga kesehatan jantung. Dikarenakan dengan mengkonsumsi air kelapa dapat menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida dalam darah. Sehingga kesehatan jantung lebih terjaga.*