Kalahkan Para Unggulan, Ganda Putri Indonesia Juara Kaohsing Master 2024

pasangan ganda putri Jesita dan Febi juara Kaoshsing Master.--ISTIMEWA

radarmukomuko.bacakoran.co - Ganda puteri muda Indonesia, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum berhasil menjuarai Kaohsing Master 2024. Perjuangan ganda putri muda merah putih bisa dikatakan luar biasa. Pasalnya pasangan Jesita/Febi meraih gelar setelah menyingkirkan para pemain unggulan. 

Pada babak semifinal Jesita/Febi mengalahkan unggulan pertama, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun. Bermain di K-Arena, Kaohsing, Taiwan, Sabtu siang Waktu Indonesia Barat (WIB), wakil merah putih menang melalui pertandingan 3 gim, 21-19, 16-21, dan 21-19.

Hasil ini menghantarkan ganda putri rangking 43 dunia tersebut ke final Kaohsing Master 2024 super 100. 

Pada babak final yang digelar Minggu siang WIB. Pasangan Jesita/Febi, berhasil mengalahkan pemain unggulan kedua di turnamen ini, Sung Shuo Yun/Yu Chien Hui. Kemenangan Jesita/Febi diraih dalam dua gim langsung 21-14, 21-18.

Pada Kaohsiung Master 2024 ada 10 wakil Indonesia yang berhasil lolos babak 16 besar turnamen BWF Super 100 ini. Hanya saja mereka mulai berguguran babak berikutnya. Dari 10 wakil di babak 16, hanya 6 yang lolos babak 8 besar. Dari 6 wakil di 8 besar, tersisa 2 yang lolos semifinal. 

BACA JUGA:Bantu Masyarakat di Bidang Hukum, 3 Putra Mukomuko Gabung Dalam LBH-AP Muhammadiyah Bengkulu

Dan dari 2 wakil Indonesia yang berhasil lolos semifinal, tersisa 1 wakil di final. Beruntung meskipun hanya 1 wakil, berhasil membawa gelar juara.

Kaohsing Master 2024 adalah turnamen Bulutangkis yang diselenggarakan di K-Arena mulai 18 hingga 22 Juni 2024, total hadiah 100.000 dolar AS. 

Kaohsing Master 2024 adalah turnamen kedua dalam rangkaian seri Tour BWF Super 100 2024. Tahun ini merupakan yang kedua digelar Kaohsing Master, yang telah dihelat sejak 2023. 

Peserta yang keluar sebagai juara mendapatkan poin 5.500, runner-up mendapatkan poin 4.680, pemain yang masuk semifinal mendapatkan poin 3.850, 8 besar mendapat 3.030. Masuk babak 16 besar mendapat poin 2.110.

Hadiah diberikan kepada pemain yang masuk 16 besar. 

BACA JUGA:Monev Berlanjut Ke Desa Lubuk Sanai Dua Dan Rawa Mulya

Juara sektor tunggal mendapatkan $7.500, runner-up $3.800, semifinalis $1.450, perempat finalis $600, 16 besar mendapat $360.

Sektor ganda, juara $7.900, runner-up $3.800, semifinalis $1.400 perempat finalis $725, 16 besar $375.*

Tag
Share