Kembalikan Kebugaran Dan Tubuh Ideal Dengan Pola Olahraga Cardio

Kamis 27 Jun 2024 - 09:04 WIB
Reporter : Irma
Editor : Ahmad Kartubi

Penelitian menunjukkan bahwa olahraga kardiovaskular secara teratur dapat mencegah diabetes tipe 2.

 

7. Menjaga kesehatan otak

Olahraga kardiovaskular secara teratur dapat melatih daya ingat dan fungsi kognitif. Pasalnya, latihan kardio melatih bagian otak tertentu sehingga terhindar dari risiko atrofi otak dan menjadi lebih fokus, terutama pada orang lanjut usia. 

 

Olahraga kardiovaskular dapat dilakukan dengan mudah di rumah dan dimana saja, bahkan bagi pemula pun sangat dianjurkan. . Berikut berbagai jenis latihan kardio yang dapat Anda coba:

 

1. Lompat tali

Lompat tali merupakan salah satu olahraga kardiovaskular yang dapat dilakukan dengan mudah di rumah atau di mana saja. Kita hanya membutuhkan tali yang bisa diatur panjangnya. Selain itu, lompat tali juga merupakan olahraga kardio yang membantu membakar kalori dengan cepat.

 

2. Squat Jump

Squat Jump merupakan olahraga yang melatih kekuatan otot. Namun olahraga ini tidak disarankan bagi mereka yang memiliki masalah lutut. Jika ingin mencobanya, langkah pertama adalah melakukan squat jump sebanyak 15 hingga 30 kali, kemudian bisa ditambah lagi tergantung kekuatan tubuh Anda. Berikut cara melakukan squat jump:

 

-Berdiri dengan kaki dibuka selebar bahu dan lutut sedikit ditekuk

-Letakkan tangan di belakang kepala, siku mengarah ke luar 

-Tekuk lutut dan turunkan menjadi jongkok penuh

Tags :
Kategori :

Terkait