Jalan Santai Spektakuler HUT Kabupaten Mukomuko ke 22

Minggu 23 Feb 2025 - 18:51 WIB
Reporter : Amris
Editor : SAHAD

KORANRM.ID - Jalan santai Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Mukomuko ke 22 berlangsung dengan sukses dan spektakuler. Sesuai target jalan santai yang dilaksanakan panitia HUT bersama Radar Mukomuko ini diikuti ribuan masyarakat yang memadati jalan utama Kabupaten Mukomuko. 

Wakil Bupati Mukomuko bersama istri, didampingi Wakapolres, Ketua TP-PKK, Ketua pengadilan, ketua panitia HUT, Dandim 0428 Mukomuko, Komandan PM, waka 1 DPRD Mukomuko dan segenap pejabat eselon II Kabupaten Mukomuko memimpin jalan santai dengan mengibarkan bendera star dari depan kantor PM menuju finish di lapangan upacara Kantor Bupati Mukomuko.

BACA JUGA:Masyarakat Antusias Ikuti Jalan Santai HUT Kabupaten Mukomuko ke-22

BACA JUGA:Wabup Rahmadi AB Ikut Jalan Santai, Segera Dapatkan Formulirnya Gratis

Jauhnya jarak jalan santai tidak terasa, karena semangat para peserta menggbebu-gebu demi memeriahkan HUT Kabupaten Mukomuko ke 22. Apalagi panitia bersama donatur seperti PT. Agromuko, BSI dan Bank Bengkulu juga Radar Mukomuko menyediakan ratusan dooprize bagi yang beruntung. 

"Terimakasih kepada panitia yang sudah menyelenggarakan jalan santai ini untuk masyarakat Mukomuko, ini acara yang menunjukkan kebersamaan kita semua," kata Wakil Bupati Mukomuko, Rahmadi AB.

Saat tiba, digaris finihs pantia harus bekerja lebih keras lagi melayani ribuan peserta yang ingin formulir ataunpun memasukkan formulir ke dalam kotak undian. Apalagi saat pengundian dan pembagian doorprize dimulai. Panitia dibantu Satpol PP dan perhubungan juga kepolisian bersusah payah menahan peserta yang ingin maju lebih dekat lagi kedepan.

BACA JUGA:Peringati HUT Kabupaten Mukomuko Ke-21, Camat Ipuh Gelar Jalan Santai

Proses pengundian dimulai dari doorprize hiburan yang jumlahnya ratusa, sehingga untuk menghemat waktu, sekali pengundian langsung 10 hingga belasan doorprize. Peserta hanya boleh memenangi hadiah satu kali, jika namanya kembali dipanggil, maka langsung dibatalkan. 

Diantara hadiah hiburan yang dibagikan yaitu, handuk, reket nyamuk, payung, kursi poteble, teko listrik, blender, jam dinding, setrika, rice bucke, tuding saji dan lain-lain. Sedangkan doorprize uatama ada 6 unit sepeda listrik, 2 unit kulkas, 2 unit mesin cuci, 13 unit kompor gas, 10 unit kipas angin, 9 unit magic com, 8 unit dispenser dan lainnya.

BACA JUGA:Rangkaian Kegiatan HUT RI Dimulai, Pemdes Lubuk Pinang Gelar Jalan Santai Dan Senam Massal

Ketua Panitia HUT Agus Sumarman,M.PH mengaku puas dengan terselenggarakannya jalan santai ini dengan sukses. Ia berterimakasih kepada panitia khususnya di Disparpora, bersama Radar Mukomuko serta seluruh media yang sudah melaksanakan dan mendukung kegiatan ini.

Jalan santai ini sedikit mengobati keinginan masyarakat agar HUT ini bisa diselenggarakan dengan meriah seperti sebelumnya. Pada dasarnya pemerintah daerah ingin menyelenggarakan banyak acara untuk masyarakat, tapi karena kondisi tidak memungkinkan, maka harus ditunda tahun-tahun berikutnya.

"Kami melihat antusias masyarakat luar biasa, terimakasih kepada kawan-kawan yang sudah bekerja keras, baik dari Disparpora yang menggandeng Radar Mukomuko, ada dari kepolisian, TNI, Satpol PP, perhubungan dan lainnya berjibaku menyukseskan jalan santai ini," tutupnya.

Kategori :

Terkait