Sempat Diperbaiki, Jalinbar Ini Kembali Rusak

Jalinbar kembali rusak parah setelah sebelumnya pernah diperbaiki di Desa Arah Tiga, Kecamatan Lubuk Pinang.--Deni Saputra

KORAN DIGITAL RM – Kondisi jalan jalan lintas barat (Jalinbar) wilayah Desa Arah Tiga, Kecamatan Lubuk Pinang semakin rusak parah. Pasalnya mulai banyak terdapat lubang-lubang di badan jalan yang cukup mengganggu serta membahayakan para pengendara.

Salah satunya lubang yang cukup lebar dan dalam lokasinya tidak jauh dari Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) SPBU wilayah Arah Tiga. Padahal beberapa hari lalu sempat ada petugas yang memperbaiki jalan tersebut. Namun hanya kelang 2 x 24 malah kondisi lubang di badan jalan semakin parah.

BACA JUGA:10 langkah, Cara Lidah Buaya menyelamatkan rambut kita, No 6 Penyubur Rambut
Dikatakan, Dapit salah satu pengendara yang kerap melintasi jalan ini, memang sudah sekitar satu bulan jalan di dekat pom bensin tersebut mulai berlubang. Bahkan setiap hari diamter lubangnya semakin melebar dan mendalam. Ia juga menyampaikan beberapa waktu lalu memang sempat ada beberapa pekerja memperbaiki lubang tersebut. Dimana bagian badan jalan ditimbun dan dipadatkan. Namun ternyata tidak bertahan lama, hanya beberapa hari saja jalan tersebut kembali berlubang seperti semula.


“Beberapa hari lalu seingat saya lubang ini sudah di perbaiki dengan cara ditimbun. Namun sekarang malah semakin parah,”tuturnya.
Masih dikatakannya, bahkan sekarang diameter lubang dijalan ini semakin melebar dan dalam. Pasalnya jika hanya di timbun dengan koral sudah dipastikan tidak akan bertahanlama. Pasalnya kendaraan yang menlintasi jalan ini sangat banyak setiap hari.

Mulai dari kendaraan kecil sampai kendaraan besar pengangkut sawit dan alat berat. Maka dari itu kondisi jalan ini cepat rusak.  Kemudian dengan kondisi lubang yang sekarang, jalan yang berlubang tersebut sudah tidak bisa dilalui kendaraan. Terpaksa jika kendaraan melintas harus mengambil ke sisi bagian luar badan jalan.

BACA JUGA:Penetapan RTRW Mukomuko Diambil Alih Kementerian
“Kendaraan yang melintas di jalinbar ini bermacam-macam dari yang besar sampai kecil. Makanya perbaikannya hanya ditimbun dengan koral yang dipadatkan tentu tidak akan bertahan,”tambahnya.


Kades Arah Tiga, Marius saat dimintai keterangan membenarkan hal tersebut. Ia menyebutkan memang sudah banyak lubang di badan jalan nasional wilayah desanya. Khusus lubang di jalan dekat dengan SPBU memang sudah sangat mengkhawatirkan.

Oleh sebab itu, Kades berharap agar segera ada perbaikan dari pemerintah dan pihak-pihak berwenang. Kemudian ia juga mengimbau kepada para warga serta pengendara lain agar tetap berhati-hati saat melintasi jalan tersebut.

BACA JUGA:Kasdam Cek Lokasi TMMD Reguler ke-119
“Kita berharap dalam waktu dekat segera ada perbaikan dari pemerintah. Kemudian untuk para pengendara di imbau selalu waspada dan berhati-hati saat melintasi jalan berlubang ini,”demikian Marius.*

Tag
Share