Cegah Penyalahgunaan Narkoba Generasi Muda Diberi Wawasan
Kegiatan pelatihan pencegahan narkoba yang dilaksanakan Pemdes pondok suguh.-Dedi Sumanto-Radar Mukomuko
radarmukomukobacakoran.com -Pemerintah Desa (Pemdes) Pondok Suguh, Kecamatan Pondok Suguh Mukomuko cukup peduli terhadap generasi muda di desanya. Salah satu bentuk kepedulian Pemdes Pondok Suguh, yaitu mengalokasikan Dana Desa (DD) khusus untuk kegiatan pelatihan penyuluhan perlindungan anak dalam rangka untuk pencegahan penyalahgunaan narkoba dan zat aktif.
Dalam pelatihan itu, Pemdes Pondok Suguh menghadirkan 3 narasumber yang cukup berkompeten. Yaitu, perwakilan dari Puskesmas, perwakilan dari Polsek Pondok Suguh, dan perwakilan dari Koramil Pondok Suguh. Narasumber yang hadir memaparkan materi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan hukuman bagi penyalahgunaan narkoba.
Kepala Desa (Kades) Pondok Suguh, Alazi mengatakan, kegiatan penyuluhan ini memang sengaja dianggarkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran (TA) 2024. Sesuai dengan kesiapan pihaknya saat ini pelatihan tersebut baru mereka realisasi. Kegiatan pelatihan pencegahan Narkoba ini memang sudah masuk dalam rencana penggunaan DD tahun 2024 ini. Sekarang momen pelatihan ini tepat dilaksanakan.
BACA JUGA:Kiribati: Negara Yang Sebagian Besar Wilayahnya Berada di Atas Permukaan Laut
BACA JUGA:Resep Palm Cheese Cookies yang Manis dan Renyah, Lumer di Mulut!
Karana peserta pelatihan ini adalah anak muda yaitu mulai dari SMP hingga SMA sederajat. Kebetulan sekarang ini para pelajar sudah libur jadi mereka bisa diundang. "Hari ini (kemarin red) kita melaksanakan kegiatan pelatihan dalam rangka pencegahan narkoba. Dengan sasaran para pelajar SMP dan SMA sederajat," sampai Alazi Selasa,(24/12).
Ditambahkan, dengan adanya kegiatan pelatihan ini mereka dari desa berharap generasi muda di Desa Pondok Suguh ini kedepan bisa bebas dari penyalahgunaan narkoba. Karena dalam penyampaian materi masing-masing narasumber dalam pelatihan ini, sudah menjelaskan bahaya penyalahgunaan narkoba, Karana dampak penyalahgunaan narkoba ini sangat berbahaya. Termasuk bidang kesehatan bagi orang penyalahgunaan narkoba juga sangat buruk. Selain itu, penyalahgunaan narkoba juga dipidana dengan penjara.
"Tujuan kegiatan pelatihan ini untuk mencegah generasi muda Desa Pondok Suguh melakukan perbuatan penyalahgunaan narkoba. Kita dari desa harus hadir dan berupaya untuk mencegah penyalahgunaan narkoba,".tambahnya.