Perayaan Natal dan Tahun Baru, Kapolres: Waspada Covid-19 Varian Baru

Operasi lilin Nala 2023--ISTIMEWA

KORAN DIGITAL RM - Menjelang perayaan Natal 25 Desember 2023 dan tahun baru, Polres Mukomuko mendirikan Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Poyan). Pospam dan Posyan tahun ini lebih sedikit dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Sebelumnya, Pospam dan Posyan berada di empat titik. Yakin di Kecamatan Lubuk Pinang, Kota Mukomuko, Penarik, dan Kecamatan Air Rami. Tahun ini hanya ada satu Pospam dan Posyan. Masing-masing di Kecamatan Penarik dan Kota Mukomuko.

Ada 110 personil yang bertugas di pos tersebut. Mereka berasal dari TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) hingga Senkom. Pos ini dibuka 24 jam selama 12 hari. Terhitung Jumat 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024. Giat ini diberinama 'Operasi Lilin Nala 2023.

BACA JUGA:Tuntas, Setia Budi Serahkan Bangunan Los Pasar

Kapolres Mukomuko, AKBP Nuswanto, S.H, S.Ik, MH menyampaikan, memasuki libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Polres Mukomuko telah mempersiapkan pos pengamanan dan pos pelayanan.

Pos tersebut berada di jalur yang dilintasi masyarakat yang ingin menikmati perjalanan selama hari libur. Posko tersebar sebanyak dua titik. Yakni Posyan Pantai Pandan Wangi, yang berada di Kawasan Pantai Pandan Wangi Kota Mukomuko dan Pospam Penarik yang berlokasi di Kecamatan Penarik. 

“Disetiap pos, baik Pospam maupun Posyan kami telah menyiapkan tenaga medis yang akan bertugas melayani pengendara atau masyarakat yang merasa kurang sehat. Ada juga petugas dari TNI, POLRI dan Dishub yang akan berjaga di lokasi mengatur arus lalin serta memberikan himbauan kamtibmas kepada pengunjung yang berwisata atau yang sedang dalam perjalanan," ucap Kapolres Mukomuko, Jumat. 

BACA JUGA:Lomba Layang-layang Berhadiah Total Rp20 Juta

Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat. Bagi yang ingin berlibur, pastikan semua dalam kondisi baik. Untuk kendaraan, pastikan dalam kondisi laik operasi. Sebelum meninggalkan rumah, pastikan rumah dalam kondisi aman. Kunci pintu dan jendela, serta hindari hal-hal yang berpotensi menimbulkan kebakaran. 

"Manfaatkan momen liburan sebaik-baiknya, tidak berfoya foya, waspada terhadap Varian Covid 19 varian baru, tidak melakukan konvoi dan arak-arakan, waspada pencurian ternak, rumah dan kendaraan bermotor, dan jaga keselamatan keluarga saat bepergian dan berwisata, " Pesan Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto.*

Tag
Share