Warga Teluk Bakung Diberi Pelatihan Bahayanya Penyalahgunaan Narkoba
Pelatihan: Kegiatan pelatihan yang dilaksanakan oleh Pemdes Teluk Bakung --
KORAN DIGITAL RM - Pemerintah Desa Teluk Bakung Kecamatan Pondok Suguh Mukomuko Tahun Anggaran (TA) 2024 ini sengaja mengalokasikan Dana Desa (DD) Khusus untuk kegiatan penyuluhan dan pelatihan dalam rangka pemberdayaan masyarakat desa. Adapun kegiatan yang mereka laksanakan yaitu penyuluhan dan pelatihan dengan tema Terbebasnya dari Bahaya Penyalahgunaan Narkoba. Kegiatan pelatihan tersebut dilaksanakan Rabu,(21/8) tempo hari. Dalam kegiatan penyuluhan dan pelatihan itu Pemerintah Desa (Pemdes) Teluk Bakung Sengaja menghadirkan narasumber yang cukup berkompeten. Yaitu perwakilan dari Polsek Pondok Suguh, Perwakilan dari Koramil 428-04/Pondok Suguh, pihak Puskemas, dan perwakilan dari tenaga pendamping desa. Semua narasumber yang dihadirkan dalam kegiatan tersebut memaparkan bahayanya penyalahgunaan narkoba.
BACA JUGA:Pemdes Gajah Mati Konsisten Pencegahan Stunting dan TBC
BACA JUGA:Pengukuhan Penambahan Masa Jabatan Kades Diagendakan September
Kepala Desa (Kades) Teluk Bakung, Susilowati dikonfirmasi mengatakan, peserta dalam kegiatan penyuluhan dan pelatihan dengan tema Terbebasnya dari Bahaya Penyalahgunaan Narkoba itu adalah karang taruna, PKK, Linmas, Majelis Taklim, bidan desa dan sesepuh masyarakat setempat. Pemdes Teluk Bakung berharap, peserta dalam kegiatan ini bisa menyampaikan kepada warga lain terkait dengan bahanya penyalahgunaan narkoba. "Hari ini (Rabu kemarin red) kita melaksanakan kegiatan penyuluhan dan pelatihan dengan tema Terbebasnya dari bahaya penyalahgunaan narkoba. Kita berharap dengan adanya pelatihan ini kedepan tidak ada generasi di Desa Teluk Bakung ini yang terjerumus dalam penyalahgunaan Narkoba," kata Susilowati.
BACA JUGA:Ini Tim Pememang Turnamen Voli Antar Desa Kecamatan Lubuk Pinang
BACA JUGA:38 Warga Desa Medan Jaya Kembali Terima Bagian DD
Lanjutnya, kegiatan penyuluhan dan pelatihan ini dialokasikan dari DD tahun 2024. Sesuai dengan jenis perencanaan kegiatan yang sudah ditetapkan, dan sesuai dengan kesiapan pihaknya dari desa. Sekarang kegiatan penyuluhan dan pelatihan tersebut sudah dilaksanakan. Pihaknya dari Pemdes berharap semua peserta dalam pelatihan ini bisa berperan aktif ikut mensosialisasikan kepada warga desa terkait dengan bahayanya penyalahgunaan narkoba. "Materi yang disampaikan oleh masing-masing pemateri ini cukup runut dan mudah dicerna. Kita harap materi yang sudah dipaparkan oleh narasumber dalam pelatihan ini bisa diimplementasikan oleh peserta dalam kehidupan sehari-hari. Dan mensosialisasikan kepada warga desa tentang bahayanya penyalahgunaan narkoba," tambahnya.*