Wedang Uwuh, Minuman Khas Dari Yogyakarta

Wedang Uwuh, Minuman Khas Dari Yogyakarta --Istimewah

Wedang uwuh terbuat dari berbagai macam rempah. Di bawah ini beberapa kandungan yang membuat wedang uwuh mempunyai khasiat menghangatkan dan mendinginkan tubuh, antara lain:

 

1. Jahe

Salah satu bumbu dalam wedang uwuh adalah jahe. Jahe sendiri memiliki sifat antikoagulan yang dapat mencegah penggumpalan darah, mencegah serangan jantung, stroke, dan menurunkan kolesterol dalam tubuh. Jahe juga mengandung minyak esensial yang membantu menghilangkan gas di usus. Oleh karena itu, hal ini dapat mengurangi gejala mual dan muntah. Minyak atsiri jahe juga dapat membantu menurunkan tekanan darah.

 

2. Kayu Secang

Bahan wedang uwuh lainnya adalah kayu secang berwarna merah. Kayu ini telah lama dikenal sebagai ramuan tradisional yang mempunyai kemampuan menyembuhkan berbagai penyakit. Selain itu secang juga memiliki sifat anti kanker, dapat melancarkan sirkulasi darah dan juga mengandung antioksidan yang tinggi.

 

3. Cengkih

Bahan lain yang juga digunakan untuk membuat wedang uwuh adalah cengkeh. Dalam hal ini bagian cengkeh yang digunakan antara lain bunga cengkeh, batang cengkeh, dan daun cengkeh. Aroma cengkeh yang menyengat, hangat, dan khas membuat cengkeh mampu meredakan sakit perut, mual, dan kembung.

 

4. Kayu Manis

Wedang Uwuh juga mengandung kayu manis dan daun kayu manis yang membuat minuman ini semakin kaya dan nikmat. Kayu manis memiliki sifat antioksidan yang mampu melindungi tubuh dari radikal bebas. Beberapa penyakit bisa disembuhkan dengan kayu manis, antara lain sakit perut, sakit kepala, dan  kelelahan.

 

5. Pala dan daun pala

Tag
Share