Halalbihalal di Air Manjuto, Bupati Banyak Beri Kabar Gembira

Halalbihalal Di Air Manjuto, Bupati Sapuan Banyak Beri Kabar Gembira.--ISTIMEWA

radarmukomukobacakoran.com - Sama seperti kecamatan lain pada umumnya, Kecamatan Air Manjuto juga mendapat giliran kunjungan halalbihalal rombongan Pemerintah Daerah (Pemda) Mukomuko. Acara berlangsung pada Minggu 21 April 2024. Bertempat di halaman kantor Kecamatan Air Manjuto sejak pukul 14.00 sampai 15.30 WIB. Rombongan Pemda tersebut langsung dipimpin oleh Bupati Mukomuko, Sapuan, S.E., MM, Ak, CA, CPA, CPI. 

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Mukomuko menyampaikan, acara halalbihalal ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi bersama masyarakat Kecamatan Air Manjuto. Oleh sebab itu, ia sangat senang bisa bertemu dan bertatap muka kembali bersama para masyarakat. Bersilaturahmi serta bisa saling maaf-maafan terhadap kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja selama ini.

“Alhamdulillah senang sekali rasanya kami bisa bertemu lagi dengan masyarakat Kecamatan Air Manjuto dalam momen halalbihalal tahun ini,”katanya.

Selain itu, diacara ini Bupati juga menyampaikan, bahwa masa kepemimpinan Sapuan-Wasri sudah dipastikan tidak akan genap berjalan selama 5 tahun. Pasalnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Se-Indonesia serentak akan digelar pada 27 November 2024 mendatang. Maka jika dihitung artinya kepemimpinan mereka berkisar sekitar 4 tahun. Oleh sebab itu masa kepemimpinan mereka merupakan yang terakhir tahun ini. 

BACA JUGA:Dinilai Cukup Berhasil, Lubuk Gedang Akan Lanjutkan Program Ternak Kambing

“Kami juga menyampaikan masa kepemimpinan Sapuan Wasri hanya sekitar 4 tahun dan berakhir tahun ini,”tambahnya.

Masa 4 tahun itupun tidak semuanya bisa digunakan secara efektif dalam melakukan pembangunan. Sebab selama 2 tahun awal kepemimpinan dihabiskan untuk menanggulangi permasalahan Covid-19. Bukan hanya kabupaten ini, melainkan seluruh Indonesia dari mulai tingkat desa sampai pusat. Oleh sebab itu perihal program pembangunan dimasa mereka efektif berjalan baru 2 tahun terakhir.  

“Selama 4 tahun itu juga habis 2 tahun digunakan fokus penanganan Covid-19. Sehingga baru 2 tahun terakhir bisa penuh pengarah ke program pembangunan,”lanjutnya. 

Namun walaupun demikian, ia tetap memperjuangkan pembangunan serta program-program dasar untuk kesejahteraan masyarakat Mukomuko. Baik program fisik maupun non fisik. Salah satunya program yang telah berjalan dibidang pendidikan, yaitu pengadaan seragam sekolah gratis.  Dimana pada tahun lalu, program seragam sekolah gratis telah berjalan untuk para siswa dan siswi Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri. 

“Namun demikian kami tetap semangat memperjuangkan pembangunan serta program lain. Salah satu program unggulan yang telah berjalan, yaitu seragam sekolah gratis,”tambahnya.

BACA JUGA:Kabar Gembira, Jembatan Dua Jalur Jalan Danau Nibung Dibangun Tahun Ini

Maka dari itu, tahun 2024 program seragam sekolah gratis tersebut direncanakan akan lebih melebar. Dimana sekolah berbasis agama, seperti Madrasah ibtidaiyah (MI) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) juga akan mendapatkan program seragam sekolah gratis. Selain itu bukan hanya sekolah negeri, seragam gratis tersebut juga akan disalurkan untuk sekolah-sekolah swasta di kabupaten ini. 

“Program seragam sekolah gratis tersebut rencananya tahun ini akan semakin merata dan menyebar ke sekolah-sekolah islam dan swasta tingkat dasar dan menengah,”ujarnya.

Sementara itu Camat Air Manjuto, Sugianto, S.Pd dalam kesempatan tersebut, juga menyampaikan beberapa hal. Mengucapkan terima kasih atas kunjungan Bupati beserta rombongannya dalam acara halalbihalal pada momen Idul Fitri ini. Kemudian mewakili seluruh warga kecamatan yang berjumlah sekitar 12.500 jiwa, Camat juga mengucapkan terima kasih atas program yang telah banyak diterima wilayah Air Manjuto. Kedepan masyarakat tentu masih berharap adanya program terkhusus pembangunan yang telah diajukan bisa terealisasi.

BACA JUGA:Padang Gading Gercep Realisasi DD Tahap I

“Kami tentu sangat berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati yang telah banyak memberikan program di kecamatan ini. Kedepan kami tentu masih berharap banyak program lainnya,”tutup Camat.*

Tag
Share