Tak Semua Kurma di Pasaran Itu Asli, Ini 3 Cara Membedakan Kurma Asli dengan Kurma Palsu

radarmukomuko.bacakoran.co -Tak semua kurma yang tersebar di pasaran adalah asli. Beberapa di antaranya bisa dibilang palsu karena menambahkan pemanis buatan ke dalamnya.
Lantas, bagaimana cara membedakan kurma asli dan palsu?
BACA JUGA:Koolrabi Si Sayuran Unik Bentuk Bola, Kaya Manfaat dan Rasa
Kurma jadi incaran banyak orang selama bulan puasa. Kurma hampir selalu hadir di meja makan saat sahur dan berbuka puasa.
Kurma juga dikenal kaya nutrisi. Namun, karena dikonsumsi dalam kondisi kering, kandungan kalorinya bisa lebih tinggi daripada kebanyakan buah segar.
Mengutip Healthline, sebagian besar kalori dalam kurma berasal dari karbohidrat. Sementara sisanya berasal dari protein dalam jumlah sedikit.
Meski begitu, kurma tetap saja mengandung banyak vitamin dan mineral penting untuk tubuh.
Kurma umumnya mengandung kalium, magnesium, tembaga, mangan, zat besi, dan vitamin B6. Kurma juga memiliki kandungan antioksidan tinggi yang bisa menangkal berbagai penyakit.
Cara membedakan kurma asli dan palsu
Sayangnya, tak semua kurma yang ada di pasaran asli atau alami tanpa bahan tambahan apa pun. Anda perlu memilih kurma dengan lebih cermat.
Berikut beberapa cara membedakan kurma asli dan palsu, merangkum berbagai sumber.
BACA JUGA:Gyoza Ayam Homemade, Resep Simpel & Lezat untuk Pecinta Kuliner Jepang
1. Perhatikan rasa manisnya
Coba periksa rasa manis dari kurma. Rasa manis yang berlebihan biasanya berasal dari gula atau pemanis buatan. Tak sedikit juga kurma yang membuat rasa ngilu di gigi dan mulut ketika digigit.
Sementara kurma asli biasanya memberikan rasa manis yang lebih alami dan lembut. Rasa manisnya pun merata pada setiap gigitan.
Selain itu, kurma asli biasanya akan terasa manis di dalam jaringan buah. Sementara rasa manis pada kurma dengan pemanis tambahan tidak akan meresap sampai ke seluruh daging atau hanya ada di bagian permukaan saja.
2. Perhatikan teksturnya
Kurma asli biasanya memiliki tekstur yang lebih keras dan padat. Sementara kurma manis buatan biasanya lebih lunak.
Tekstur yang lunak muncul akibat proses pemanasan untuk menambahkan cairan gula ke dalam kurma.
BACA JUGA:Jangan Panik, Ini 4 Cara Mudah Melihat Nomor Telkomsel di HP Android
3. Dikerubuti semut
Kurma dengan pemanis tambahan akan dengan mudah dikerubuti oleh semut. Apalagi saat dibiarkan dalam kondisi terbuka.
Sebaliknya, kurma asli biasanya tidak akan dikerubuti semut meski dibiarkan dalam kondisi terbuka.
Demikian beberapa cara membedakan kurma asli dan palsu. Perhatikan baik-baik agar asupan gula tak berlebihan saat bulan puasa.*