15 Desa Siap Realisasikan Anggaran Tahun 2024
Camat Ipuh, Sepradanur, S.Sos--
KORAN DIGITAL RM - Sebanyak 15 desa dalam wilayah Kecamatan Ipuh, saat ini siap merealisasi anggaran tahun 2024. Dimana 15 desa itu sudah menyampaikan berkas pengajuan ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Mukomuko untuk diverifikasi. Untuk saat ini 15 desa yang sudah pengajian tersebut, tengah menunggu proses pencairan. Jika tidak ada halangan dan kekurangan berkas. Selanjutnya berkas pengajuan tersebut langsung masuk ke Badan Keuangan Daerah (BKD) dan KPPN untuk diproses ke tahap lebih lanjut.
BACA JUGA:Hati-hati Jalan Inpres Setia Budi-Tanah Harapan Rawan Banjir
Camat Ipuh, Sepradanur, S.Sos melalui Kasi Ekobang, Hernita S.Sos dikonfirmasi mengatakan, sejauh ini memang sudah 15 desa yang sudah pengajuan. Saat ini masih ada satu desa yang belum bisa pengajuan yaitu Desa Pulau Makmur. Namun, untuk 15 desa yang sudah selesai pengajuan ini, sekarang sudah siap merealisasikan anggaran. Bahkan saat ini beberapa desa sudah selesai membentuk Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) untuk kegiatan tahun 2024. "Saat ini sudah 15 desa yang sudah pengajuan dan siap merealisasikan anggaran tahun 2024," kata Hernita.
BACA JUGA:Tim Voli Mukomuko Juara 1 Liga Bola Voli Tingkat Provinsi
Sementara Kepala Desa (Kades) Pulai Payung, Mustarrudin, SE mengatakan, pihaknya khusus desa pulai payung sudah selesai pengajuan. Saat ini tinggal menunggu proses pencairan. Kalau berkas pengajuan sudah masuk ke Dinas PMD untuk diverifikasi. Untuk persiapan merealisasikan anggaran tahun 2024 ini. Sekarang mereka sudah membentuk TPK dan mereka sudah siap bekerja. "Ya, untuk TPK tahun 2024 sudah kita bentuk kemarin. Sekarang kita tinggal menunggu proses pencairan. Kalau anggaran sudah cair mereka langsung bergerak. Mulai dari penyaluran BLT-DD maupun merealisasi kegiatan pembangunan fisik," tambah Mustarrudin.*