radarmukomuko.bacakoran.co – Jika tidak ada perubahan, dalam waktu dekat pemerintah Desa Lubuk Sanai Dua, Kecamatan XIV Koto bakal menggelar kegiatan sosialisasi berkenaan dengan perlindungan anak dan ramah perempuan. Dimana acara sosialisasi tersebut merupakan salah satu program pemberdayaan masyarakat yang berasal dari Dana Desa (DD) tahap II. Adapun tujuan dari sosialisasi ini untuk mencegah terjadinya kekerasan terhadap anak dan perempuan. Selain itu memberikan edukasi bahwa perempuan dan anak dilindungi secara hukum.
Kades Lubuk Sanai Dua, Warisno menyampaikan, sekarang pihaknya sudah mulai lanjut realisasi program kegiatan yang bersumber dari DD tahap II. Baik kegiatan fisik maupun non fisik. Terkait untuk program kegiatan non fisik yang bakal segera direalisasikan, yaitu pelatihan dan sosialisi. Dimana sosialisasi ini berkaitan dengan perlindungan anak dan ramah perempuan. Sebab tingkat kekerasan terhadap anak dan perempuan merupakan salah satu masalah serius bagi pemerintah. “Kita sekerang sudah lanjut realisasi program kegiatan tahap II. Dalam waktu dekat akan kita gelar sosialisasi terkait perempuan dan anak,”katanya. Lanjutnya, sampai-sampai pemerintah mendirikan Komisi Nasional (Komnas) Anti Kekerasan Terhadap Perempuan. Maka dari itu dalam kegiatan pelatihan dan sosialisasi itu nanti, para warga akan dilibatkan sebagai peserta. Sehingga mereka mendapat edukasi bahwa perempuan dan anak dilindungi negara secara serius dan undang-undang. Oleh sebab itu, jika melakukan kekerasan terhadap perempuan dan anak, sudah pasti bakal berurusan dengan masalah hukum. Selanjutnya peserta juga akan diberi pelatihan langkah yang bisa ditempuh jika mengalami kekerasan. “Karena permasalahan terhadap kekerasan pada perempuan dan anak juga menjadi perhatian khusus dari pemerintah sampai sekarang,”katanya. Masih Kades, kemudian kegiatan sosialisasi ini juga salah satu upaya pencegahan tindak Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) khususnya wilayah Lubuk Sanai Dua. Supaya kedepan Lubuk Sanai Dua tetap aman dan tentram. Masing-masing keluarga bisa hidup rukun dan harmonis. Sebab selain membangun fisik, pemerintah desa juga berkewajiban membangun Sumber Daya Manusia (SDM) dengan cara memberikan edukasi seperti ini. “Selain itu sosialisasi ini juga bertujuan memberikan edukasi agar keluarga di Lubuk Sanai Dua tetap harmonis tanpa adanya KDRT,”demikian Kades.*
Kategori :