Ini Kegiatan Prioritas RKPDes Desa Medan Jaya Tahun 2025
Survey: Tim penyusun RKPDes Medan Jaya saat turun survey lokasi bangunan untuk tahun perjalanan 2025 mendatang --
KORAN DIGITAL RM - Pemerintah Desa (Pemdes) Medan Jaya Kecamatan Ipuh Mukomuko, terus melakukan percepatan dalam menyusun perencanaan Tahun Anggaran (TA) 2025. Sejauh ini untuk berkas Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) TA 2025 Desa Medan Jaya sudah tetapkan. Tidak hanya itu, berkas RKPDes juga sudah disampaikan ke kecamatan untuk dievaluasi pihak kecamatan. Saat ini, Pemdes Medan Jaya tengah menunggu hasil tahapan evaluasi dari kecamatan. Pemdes Medan Jaya mengejar target penetapan RKPDes dan APBDes sesuai dengan waktu yang sudah ditetapkan. Paling tidak pertengahan Desember mendatang APBDes tahun 2025 sudah ditetapkan oleh BPD dalam musyawarah.
BACA JUGA:Masyarakat Talang Gading Sambut Bangunan Hotmix Riang Gembira
BACA JUGA:BWS Sumatera VII Bengkulu Tinjau Longsor di Desa Pondok Panjang
Kepala Desa (Kades) Medan Jaya, Afrizal (Akang) dihubungi mengatakan, sesuai dengan hasil kesepakatan yang dilahirkan dalam Musdes bersama BPD dan tokoh masyarakat beberapa waktu. Setidaknya ada beberapa item pembangunan fisik yang mereka tetapkan sebagai prioritas penggunaan Dana Desa (DD) tahun 2025 mendatang. Yaitu, pembangunan sumur bor 4 titik, peningkatan (rabat beton) Jalan lingkungan desa, pembangunan Lampu Penerangan Jalan (PJU) tenaga surya, dan pembangunan drainase. "Ada 4 item bangunan fisik yang ditetapkan sebagai prioritas sesuai kewenangan desa. Semua usulan tersebut sudah dibahas dalam Musdes dan ditetapkan secara bersama oleh BPD," kata Akang.
Masih dilanjutkan Akang, khusus untuk usulan pembangunan ini, belum bisa dipastikan bisa terealisasi 100 persen. Sebab, berapa jumlah Dana Desa (DD) yang akan mereka terima tahun 2025 mendatang belum bisa diketahui. Tetapi acuan mereka menyusun perencanaan tahun 2025 ini adalah pagu indikatif TA 2024 ini. Dengan harapan pagi DD yang mereka terima tahun depan tidak kurang dari pagu DD yang mereka terima tahun 2024 ini, kalau bisa bertambah. Sehingga bangunan yang sudah ditetapkan sebagai prioritas tersebut bisa direalisasikan sesuai dengan harapan masyarakat. "Inikan baru sebatas percakapan. Belom bisa kita pastikan, apakah semuanya bisa terealisasi atau tidak. Mudah-mudahan pagu DD kita tahun depan tidak berkurang satu tahun 2024 ini," harapnya.
BACA JUGA:Kecamatan Ipuh Lanjut Monev Tahap II Akhir Akhir September
BACA JUGA:Retak Ilir Kembangkan Sapi Program Ketahanan Pangan
Ditambahkan Akang, selain fokus dengan penyusunan perencanaan tahun 2025 mendatang. Mereka juga fokus dengan merealisasikan semua kegiatan yang sudah ditetapkan dalam APBDes Perubahan tahun 2024 ini. Baik kegiatan pembangunan fisik maupun kegiatan pelatihan dan pemberdayaan lainnya. Semuanya ditargetkan harus terealisasi 100 persen sebelum akhir Desember mendatang. "Kita berupaya semaksimal mungkin untuk menyerap anggaran. Dan meminimalisir Silpa. Sekarang untuk kegiatan pembangunan fisik yang bersumber satu DD tahap II sudah selesai, dan tinggal menunggu Monev dari pihak kecamatan," tutupnya.*