Guru Wajib tau! Berikut 5 tips yang harus dilakukan agar tidak terjadinya bullying di sekolah

Guru Wajib tau! Berikut 5 tips yang harus dilakukan agar tidak terjadinya bullying di sekolah--ISTIMEWA

radarmukomuko.bacakoran.co   -Di Indonesia Sekarang Banyak nya terjadi kasus bullying, terutama di sekolah. Bullying ini terjadi akibat Perilaku agresif, kurangnya rasa simpati dan empati terhadap orang lain, tidak terbuka dalam mengekspresikan perasaan, dan tidak dapat menalar efek berbahaya dari perilakunya. Sekolah begitu berpotensi jadi tempat bullying. Bahkan sederet kasus bullying memang dimulai dari sekolah. berikut beberapa cara mencegah bullying di sekolah:

BACA JUGA:Gunung Bungsu Keindahan Tersembunyi di Jantung Bukit Barisan

1. Angkat topik bullying dalam obrolan

Agar anak sadar atau aware soal bullying, topik bullying tentu perlu diangkat di obrolan. Interaksi guru dan murid bisa dimanfaatkan untuk mengangkat topik bullying.

Guru perlu memberikan kesempatan pada murid untuk memahami apa itu perundungan, penindasan, intimidasi, kemudian tindakan apa saja yang tergolong di dalamnya.

Guru pun bisa menjelaskan risiko dan bahaya bullying. Bila perlu, ajak siswa untuk membahas aturan dan sanksi bagi pelaku bullying di sekolah.

BACA JUGA:Sourdough, Awal Mula Roti Asli yang Menaklukkan Dunia

2. Biasakan anak kerja sama

Guru perlu menginisiasi proyek kelompok. Proyek kelompok dapat memupuk kerja sama dan menumbuhkan interaksi. Siswa akan belajar berkompromi demi menyelesaikan tugas.

Kemudian yang perlu menjadi catatan guru, pembentukan kelompok juga perlu strategi agar memperkecil risiko bullying.

3. Responsif

Guru dan staf sekolah perlu responsif bila menemukan gelagat bernuansa bullying. Sekolah perlu menunjukkan bahwa tidak ada toleransi akan tindakan bullying dalam bentuk apa pun.

BACA JUGA:Simple, Resep Sederhana Keripik Ubi Balado

4. Hadapi pelaku bullying

Pelaku bullying jelas perlu ditindak tegas. Guru dapat mengkonfrontasi, mengajak bicara, dan mempertanyakan tindakannya.

Sebaiknya langkah ini diambil secara khusus, bukan di depan anak-anak lain. Tindakan menantang pelaku bullying di depan anak lain justru membuat mereka besar kepala atau bisa menumbuhkan niat untuk berbuat lebih jauh.

BACA JUGA:5 Makanan khas Pesisir Selatan Menawarkan Cita Rasa Unik , Menjadi Simbol Kearifan Lokal Masyrakat di sana

5. Libatkan orang tua

Sekolah perlu berkomunikasi dengan orang tua siswa. Mencegah bullying bisa dilakukan saat ada kerja sama yang baik antara sekolah dan orang tua.

Orang tua perlu diedukasi agar mengkomunikasikan perundungan (bullying) yang dialami anak mereka. Dengan demikian, sekolah bisa mengambil tindakan.*

Sumber : https://www.cnnindonesia.com

Tag
Share