Desa Air Bikuk Siap Gas Proyek DD Tahap Kedua

Kades Air Bikuk, Aleston --

KORAN DIGITAL RM - Sembari menunggu proses pencairan tahap II tahun 2024. Pemerintah Desa (Pemdes) Air Bikuk Kecamatan Pondok Suguh Mukomuko, terus memaksimalkan persiapan untuk merealisasikan kegiatan pembangunan fisik yang bersumber dari DD tahap II. Sejauh ini untuk berkas pengajuan tahap kedua sudah mereka sampaikan ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Mukomuko untuk diverifikasi. Pemdes Air Bikuk berharap awal Juli ini sudah bisa tandatangan SP2D pencairan. Sehingga akhir Minggu pertama bulan Juli ini DD tahap II sudah masuk ke Rekening Kas Desa (RKD). Dan pertengahan bulan Juli mereka sudah bisa bergerak merealisasikan kegiatan. Karana ditahap II ini ada 2 item kegiatan pembangunan fisik yang direalisasikan.

BACA JUGA:Jemaah Haji Asal Mukomuko Bagian Selatan Kurang Satu

BACA JUGA:Kaum Sikumbang Di Arah Tiga Gelar Doa Bayar Niat Tahunan

Kepala Desa (Kades) Air Bikuk, Aleston mengatakan, Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) sudah dibentuk. Yaitu TPK yang mengerjakan kegiatan tahap I kemarin. Mereka tinggal meneruskan kegiatannya, meskipun kegiatan tahap II ini belum mulai dilaksanakan selayang. Tetapi pihaknya tetap optimis semua kegiatan yang bersumber dari DD tahap II ini bisa selesai tepat waktu sesuai dengan target dan perencanaan yang sudah ditetapkan dalam APBDes tahun 2024. "Kegiatan yang sudah tercatat dalam APBDes, tahap ini ada 2 item kegiatan yang kita realisasikan. Yaitu, pembangunan taman desa dan pembangunan drainase dengan volume panjang 45 meter," kata Aleston.

Lanjutnya, menjelang DD tahap II masuk ke RKD. Sekarang mereka mematangkan semua kesiapan. Terutama masalah material dan tenaga kerja yang akan mengerjakan kegiatan tersebut. Dalam pelaksanaan kegiatan ini, pihaknya dari desa menuntut agar TPK mampu untuk melakukan percepatan pengerjaan. Dengan catatan tidak mengabaikan kualitas dan mutu bangunan yang sudah ditetapkan dalam desain gambar dan Rencana Anggaran Biaya (RAB). "Ya, kita menargetkan kegiatan ini harus selesai tepat waktu. Sesuai dengan target yang sudah kita tetapkan. Oleh karena karena itu, semua yang terlibat dalam kegiatan ini harus bergerak dengan cepat. Namun, tidak mengabaikan volume spesifikasi yang sudah disepakati dalam APBDes," bebernya.

BACA JUGA:Monev Di XIV Koto Tertunda, Lanjut Lagi Bulan Depan

BACA JUGA:Perlu Dikethui, Berikut Ini Manfaat Tumbuhan Serai Bagi Kesehatan

Ditambahkannya, tahun 2024 ini mereka tidak hanya fokus dengan kegiatan fisik saja. Kegiatan non fisik seperti program penyaluran BLT-DD dan ketabahan pangan juga tetap menjadi prioritas mereka. Untuk fisik tahap I setidaknya ada 8 item. Yaitu pembangunan sumur bor 7 Unit, dan peningkatan (rabat beton) Jalan lingkungan. Semua kegiatan tahap I itu sudah selesai 100 persen. Dan sudah dilakukan serah terima. Sekarang bangunan itu sudah dimanfaatkan oleh masyarakat desa air bikuk. "Kegiatan tahap I kemarin sudah dimanfaatkan oleh masyarakat. Sekarang kita fokus dengan kegiatan tahap II. Mudah-mudahan semua kegiatan tahap II bisa dilakukan serah terima sebelum akhir Desember mendatang," tutupnya.*

Tag
Share