Mencari Rumah Idaman Butuh Pertimbangan yang Matang, 6 Tips Cari Rumah Idaman yang nyaman

Mencari Rumah Idaman Butuh Pertimbangan yang Matang, 6 Tips Cari Rumah Idaman yang nyaman--Istimewa

radarmukomuko.bacakoran.co   -Mencari rumah idaman butuh pertimbangan yang matang. Salah-salah menentukan pilihan, bisa berdampak pada kenyamanan hidup Anda selama menempatinya.

Pertimbangan dalam mencari rumah idaman bermacam-macam, tapi setidaknya ada enam faktor yang layak dipertimbangkan sebagai tolok ukur dalam mencari rumah impian. Apa saja?

Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan dan jadi pertimbangan saat mencari rumah rumah, menurut keterangan Pinhome.

1. Lokasi

Lokasi menjadi faktor utama yang harus dipertimbangkan. Anda perlu mencari tahu apakah lokasi rumah dekat dengan pusat kota, tempat kerja, dan sarana transportasi.

Pastikan juga lokasi rumah tidak menjadi langganan banjir saat musim hujan. Lakukan riset sedetail mungkin agar bisa menghindari kerugian di masa depan.

2. Harga

BACA JUGA:Kepinding Tanah Serang Persawahan di Kecamatan XIV Koto

Poin ini mungkin bisa saja subjektif. Artinya, harga akan menyesuaikan dengan kemampuan Anda.

Namun, sebagai calon pembeli, Anda perlu mengetahui apakah harga properti tersebut sesuai dengan pasar. Umumnya, ketika akan membeli properti secondary (bekas), harus diketahui dulu apakah harga yang ditawarkan wajar.

3. Fasilitas

Selanjutnya yaitu fasilitas. Beberapa hunian mungkin akan menawarkan fasilitas privat seperti area perumahan klaster, townhouse, atau apartemen.

Anda juga perlu mencari tahu apakah fasilitas tersebut benar-benar tersedia, jangan sampai tertipu informasi yang ada di iklan.

Pastikan apakah fasilitas yang ditawarkan benar-benar ada dan berfungsi dengan baik. Namun untuk rumah kavling, biasanya jarang ditemukan fasilitas seperti di area klaster dan townhouse.

4. Ukuran rumah

Kemudian berikutnya adalah ukuran rumah. Faktor ini bisa menjadi pertimbangan utama dalam mencari rumah idaman, tujuannya untuk menyesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Kebutuhan untuk tinggal sendiri atau bersama keluarga tentu berbeda. Namun, ukuran ini juga dapat kembali disesuaikan dari gambaran rumah yang jadi impian Anda, baik luas atau lebih suka memanfaatkan ruang-ruang kecil.

5. Lingkungan

BACA JUGA: Onion Boil, Hidangan Gurih dan Praktis yang Siap Memanjakan Lidah Anda

Faktor lingkungan juga menjadi poin penting yang patut dipertimbangkan.

Misalnya, di area tersebut sering terjadi pencurian maka hal ini akan membahayakan sekali.

Meski sudah merasa cocok, tapi lakukan riset dengan bertanya ke warga sekitar tentang kondisi lingkungan di area perumahan tersebut atau bertanya ke ketua RT sekitar untuk mengonfirmasi apakah kehidupan tetangga di area tersebut aman dan harmonis.

6. Akses transportasi

BACA JUGA: Intermittent Fasting, Rahasia Puasa Berkala untuk Menurunkan Berat Badan dan Meningkatkan Kesehatan

Akses untuk bepergian menjadi faktor esensial bagi semua orang. Ketika sedang tidak ingin berkendara dengan kendaraan pribadi, maka transportasi publik menjadi pilihan utama.

Untuk itu, penting mengetahui apakah rumah yang akan dipilih dekat dengan akses transportasi dan jalan besar.*

Tag
Share