Berangan Mulya Lanjut Membangun
Kades Berangan Mulya, Ali Sarman --
KORAN DIGITAL RM - Setelah menuntaskan kegiatan pembangunan yang bersumber dari Dada Desa (DD) tahap I Tahun 2024. Saat ini Pemerintah Desa (Pemdes) Berangan Mulya kembali melanjutkan pembangunan Yang bersumber dari DD tahap II. Sesuai dengan jenis kegiatan yang sudah ditetapkan dalam berkas Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran (TA) 2024 ini. Tahap I kemarin mereka merealisasikan kegiatan pembangunan sumur bor 3 Unit, dan peningkatan (penambahan los pasar) dari rangka baja sebanyak 4 petak. Saat ini semua bangunan tahap I tersebut sudah dilakukan serah terima. Dan sudah dimanfaatkan oleh semua warga desa.
BACA JUGA:Brunei: Negara Sultan Paling Sultan, Tidak Ada Pajak, Biaya Kesehatan Gratis
BACA JUGA:Korban Longsor Sungai Manjuto di Pondok Panjang Terpaksa Mengungsi
Kepala Desa (Kades) Berangan Mulya, Ali Sarman mengatakan, setelah semua kegiatan bangunan fisik tahap I selesai 100 persen, dan serah terima. Saat ini mereka mulai mematangkan persiapan untuk merealisasikan kebijakan fisik yang bersumber dari DD tahap II. Adapun jenis kegiatan fisik yang mereka realisasikan ditahap II ini yaitu, pembangunan pagar Posyandu, Scrub Jalan Usaha Tani (JUT) dengan volume panjang lebih kurang sekitar 3 Kilometer, bangunan pelapis tebing dengan volume panjang 40 meter dengan ketinggian 3 meter, kemudian pembangunan gedung tempat bermain anak PAUD, dan rehab lampu Jalan. "Kita masih mematangkan persiapan untuk pelaksanaan pembangunan fisik yang bersumber dari DD tahap II ini," Kata Ali Sarman.
BACA JUGA:Hore Desa Sinar Laut Ponsu Dapat Jatah Internet Gratis
BACA JUGA:Masyarakat V Koto Menunggu Program Internet Gratis
Dilanjutkan Ali Sarman, setelah semua persiapan siap, terutama masalah ketersediaan anggaran dan material. Maka pihaknya langsung minta jajaran Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) untuk segera melaksanakan titik nol atau pra pelaksanaan kegiatan tahap II tersebut. Kendati pekerjaan tahap II sekarang ini belum dimulai, namun pihaknya dari desa optimis semua kegiatan pembangunan fisik yang bersumber dari DD tahap II bisa selesai tepat waktu. "Target kita, sebelum akhir Desember mendatang, semua kegiatan pembangunan fisik tahap II ini sudah dilakukan serah terima. Sehingga Awal tahun 2025 mendatang mereka bisa fokus dengan kegiatan yang sudah ditetapkan dalam berkas APBDes tahun 2025," paparnya.
Ditambahkan Ali Sarman, semua kegiatan pembangunan fisik yang mereka realisasi ditahun 2024 ini. Baik ditahap I maupun tahap II. Semuanya adalah usulan dari masyarakat. Dimana usulan tersebut disampaikan dalam Musdes usulan pada saat penetapan kegiatan tahun 2024 lalu. Atas dasar kesepakatan bersama, maka semua usulan yang ditetapkan sebagai prioritas itu direalisasikan. Khusus untuk kegiatan yang bersumber dari DD tahap I sudah selesai. Sekarang tinggal nunggu pelaksanan kegiatan tahap II. "Untuk titik nol kegiatan tahap II, akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Mudah-mudahan semua usulan warga tersebut terealisasi seusai dengan harapan kita bersama," tambah Ali Sarman.*