Mau Masak Daging Tapi Tetap Hemat Gas? Ikuti Tips Masak 5-30- 7
Merebus daging dengan teknik tertentu bisa hemat LPG.--ISTIMEWA
radarmukomukobacakoran.com - Daging memiliki serat-serat yang padat yang sulit diurai saat memasak. Terlebih pada daging merah seperti daging sapi ataupun kerbau proses pelunakan daging akan memerlukan waktu yang lama.
Sebab itu, tak jarang gas akan cepat habis karena proses pemasakan yang lama dan memerlukan api besar agar daging dapat matang dengan sempurna.
Namun ada cara ampuh memasak daging denga mudah, cepat dan tentunya irit gas. Cara ini sangat cocok digunakan untuk memasak olahan yang cenderung keras dan membutuhkan waktu lama.
Merebus daging untuk dijadikan kaldu dan aneka masakan merupakan salah satu cara untuk membuat daging empuk. Biasanya daging direbus selama 30 menit hingga satu jam dengan api kecil agar bagian dalamnya matang dan empuk.
Cara ini tentu memakan banyak waktu, termasuk gas. Sebenarnya ada trik yang bisa dilakukan agar daging empuk tanpa harus terlalu lama merebusnya di atas kompor.
Cara ini disebut 5-30-7 yang artinya merebus daging selama lima menit. menit lalu matikan api. Biarkan dalam wajan panas selama 30 menit, jangan dibuka. Kemudian nyalakan kembali kompor selama 7 menit. Setelah 7 menit direbus, daging akan empuk dan bisa langsung diolah menjadi masakan lainnya.
Teknik masa ini dikenal dengan nama teknik Blanching. Proses atau cara memasak daging 5-30-7 disebut dengan blanching. Pada dasarnya cara ini dilakukan dengan memasukkan daging yang akan dimasak ke dalam panci berisi air mendidih sebentar sebelum diolah menjadi produk jadi.
Taknik dapat digunakan dalam berbagai masakan seprti rebusan kacang-kacangan, jengkol, ayam, kulit sapi atau kikil, dan masakan rumahan yang membutuhkan waktu lama dalam proses masak.
Yang perlu diingat adalah panci yang digunakan harus selalu ditutup rapat. sepanjang proses memasak. mengolahnya dan pastikan wajan memiliki bahan yang tebal dan tutup yang tebal agar tekstur daging lebih pas.*