Belum Seleksi 1 Orang Peserta Calon Perangkat Sudah Gugur

Seleksi: Tahapan seleksi tes tertulis perekrutan perangkat desa baru --

KORAN DIGITAL RM - Panitia Seleksi (Pansel) perekrutan perangkat Desa Medan Jaya menggelar tahapan seleksi tes tertulis, wawancara dan tes kemampuan mengoperasikan komputer di kantor Desa Medan Jaya Senin pagi,(29/1) kemarin. Menariknya sebelum tahapan seleksi tes selesai, satu orang peserta sudah dinyatakan gugur dan tidak lolos seleksi. Pasalnya ada satu orang peserta yang tidak hadir dan tidak ikut dalam seleksi tes tertulis, tes wawancara dan tes kemampuan dalam mengoperasikan komputer. Peserta yang mengikuti tahapan seleksi kedua hanya empat orang. Sesuai hasil seleksi yang sudah dilaksanakan oleh panitia, tiga orang diantaranya dinyatakan tidak lolos.

Kepala Desa (Kades) Medan Jaya, Afrizal (Akang) saat dihubungi mengatakan, sesuai dengan jadwal dan tahapan yang sudah ditetapkan oleh Pansel. Sekarang perekrutan satu orang perangkat Desa Medan Jaya sudah selesai dilaksanakan. Pada saat tahapan tes tertulis, pihaknya mengaku ada satu orang peserta yang tidak hadir tanpa keterangan yang jelas yaitu, Nuru Ramadhan. Sehingga peserta yang mengikuti seleksi tertulis hanya 4 orang. "Peserta yang lolos seleksi berkas tercatat lima orang. Tetapi pada saat tes tertulis satu orang peserta tidak hadir. Sehingga sebelum tes tertulis selesai satu orang peserta yang tidak hadir itu dinyatakan tidak lolos. Dan hanya 4 orang peserta yang mengikuti tahap tes kedua," kata Akang.

BACA JUGA:Antisipasi Inflasi Selama Ramadhan, Disperindag Bakal Gelar Pasar Murah

Lanjutnya, selama tahapan dan proses perekrutan satu orang perangkat desa ini berlangsung. Ia memastikan semua tahapan dilaksanakan secara transparan. Dan tidak ada yang namanya titipan Kepala Desa (Kades) maupun keluarga Kades dan lain sebagainya. Satu orang peserta yang dinyatakan lolos dalam seleksi ini, berdasarkan hasil seleksi yang dilakukan oleh Pansel. Dalam perekrutan perangkat desa ini ia juga memastikan Pansel tidak memihak kepada siapapun. Semua tahapan seleksi terbuka sesuai dengan regulasi. "Kita memastikan semua tahapan seleksi perangkat ini berlangsung transparan. Dan tidak ada kecurangan. Peserta yang dinyatakan  lolos sesuai dengan hasil seleksi yang dilaporkan oleh Pansel," tegas Akang. 

BACA JUGA:Pemda Dukung Pengembangan Padi Organik

Ditambahkannya, pekerjaan perangkat desa sekarang ini tidak semudah yang dibayangkan. Karena pekerjaan seorang perangkat desa cukup banyak. Karena itu, dalam proses perekrutan perangkat baru ini, pihaknya benar-benar mencari orang yang mau bekerja, dan mampu membawa Desa Medan Jaya lebih baik dariku yang sebelumnya. "Kita merekrut perangkat desa yang memiliki kemampuan. Dan yang bisa bekerja. Terutama menguasai komputer. Saya tekankan dalam tahapan perekrut perangkat desa ini, tidak ada yang namanya titipan atau orang Kades. Kita mencari orang yang bisa bekerja, dan memang memiliki kemampuan. Apalagi posisi yang kosong ini adalah bidang pemerintahan desa," tambahnya.*

Tag
Share