KORAN DIGITAL RM - Galih Pambudi dan Rian Adi Kusuma resmi dilantik sebagai perangkat Desa Padang Gading. Galih Pambudi dilantik sebagai Kepala Dusun (Kasus) I. Kemudian Rian Adi Kusuma dilantik sebagai Kadus II. Pelantikan dan pengucapan sumpah jabatan 2 perangkat tersebut dilakukan Selasa,(30/7) kemarin. Pelantikan dua orang perangkat tersebut dilakukan langsung oleh Kepala Desa (Kades) Padang Gading, Pujianto. Dalam kegiatan prosesi pelantikan perangkat baru ini ikut hadir Camat Sungai Rumbia diwakili Sekcam dan Kasi Ekobang, ketua BPD Padang Gading, Bhabinkamtibmas, pendamping desa dan perwakilan tokoh masyarakat desa setempat.
BACA JUGA:Hasil Monev Desa Pulai Payung Mulus
BACA JUGA:Kucing Dapat Hilangkan Stres, Manfaat Terapi Kucing untuk Kesehatan Mental
Dijelaskan Pujianto, pelantikan 2 orang perangkat baru ini seusai dengan rekomendasi dari pihak kecamatan. Dimana tahapan sebelumnya, desa membentuk tim Panitia Seleksi (Pansel). Kemudian tim Pansel melaksanakan tahapan seleksi sesuai dengan regulasi yang ada. Mulai dari pengumuman pendaftaran hingga tes tertulis, tes wawancara dan tes kemampuan dalam mengoperasikan komputer. Hasil rekrut yang dilakukan oleh Pansel tersebut disampaikan ke Kades kemudian dilanjutkan disampaikan ke kecamatan. Dan kecamatan merekomendasikan untuk pelantikan. "Hari ini (kemarin red) saya sebagai Kades secara resmi melantik 2 orang perangkat baru hasil penjaringan tim Pansel ini," kata Pujianto.
BACA JUGA:Air Terjun Coban Rondo Keindahan Alam yang Menakjubkan di Indonesia
BACA JUGA:Mangokal Holi Sebuah Karya Seni Tradisional Batak Toba yang Menakjubkan
Ditegaskan Pujianto, perangkat desa yang Barus saja dilantik ini harus bisa beradaptasi dengan lingkungan kerja. Kemudian menjalankan tugas sebagai perangkat desa sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing. Saat ini struktur perangkat di Desa Padang gading sudah lengkap. Dalam waktu dekat ini ada beberapa pekerjakan yang harus dituntaskan seusia dengan target. Yaitu percepatan realisasi anggaran tahap II, melengkapi semua bukti laporan pertanggungjawaban anggaran yang sudah direalisasikan, dan penyusunan perencanaan untuk tahun anggaran 2025 mendatang. "Semua perangkat desa sudah punya tugas dan tanggungjawab. Saya minta semua perangkat desa bisa bekerja seusai dengan tugas dan jabatan masing-masing. Namun, kerja sebagai tim untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat tetap menjadi prioritas," tegas Pujianto.*