Rahasia Membuat Brownies Chocolatos Kukus Lembut dan Lezat: Tips Anti Gagal untuk Hasil Maksimal

Rahasia Membuat Brownies Chocolatos Kukus Lembut dan Lezat: Tips Anti Gagal untuk Hasil Maksimal--ISTIMEWA

radarmukomuko.bacakoran.co   -Brownies Chocolatos kukus adalah variasi brownies yang menggunakan bubuk minuman cokelat instan merek Chocolatos sebagai bahan utamanya, yang kemudian dimasak dengan cara dikukus. Brownies ini memiliki tekstur yang lembut dan rasa cokelat yang khas dari Chocolatos.

 

Dibuat tanpa oven, brownies ini cocok untuk kamu yang tidak memiliki alat pemanggang dan ingin tetap menikmati kue cokelat yang lezat. Proses pengukusan memberikan kelembutan ekstra pada kue, berbeda dengan brownies panggang yang biasanya lebih padat dan renyah di bagian luarnya.

BACA JUGA:Ingin Dapat Beasiswa BSI Gratis 6 Semester, Ini Syarat dan Waktunyaa

 

Resep Brownies Chocolatos Kukus Sederhana dan Murah

Bahan-bahan:

1. 6 sdm tepung terigu protein sedang

2. 6 sdm gula pasir

3. 6 sdm minyak goreng

4. 5 sdm air panas

5. 2 sachet gery chocolatos bubuk

6. 2 butir telur

7. 2 sdm kental manis cokelat

8. 1/4 sdt baking powder

9. 1/4 sdt baking soda

BACA JUGA:7 Fakta Menarik Ketupat yang Wajib Anda Ketahui, Simak Penjelasannya di Sini!

 

Cara membuat:

1. Langkah pertama yaitu larutkan chocolatos dengan air panas, aduk rata hingga larut.

2. Langkah berikutnya campurkan telur dan gula pasir, kocok merata hingga gula larut dalam mangkuk lain.

3. Selanjutnya, campurkan tepung terigu, baking soda dan baking powder, kemudian ayak. Tuang ke dalam telur kocok. Aduk rata dengan telur hingga tidak ada yang bergerindil.

4. Selanjutnya tuangkan chocolatos dan kental manis ke dalam adonan, aduk  rata. Tuang minyak goreng, aduk rata.

5. Lalu panaskan kukusan selama 10 menit, lapisi tutup dengan kain. Siapkan loyang, oles dengan minyak atau margarin.

6. Kemudian tuang adonan ke dalam loyang. Kukus adonan selama 30 menit.

7. Angkat dan keluarkan brownies dari loyang, berikan olesan glaze cokelat dan taburan chocochips atau beri topping sesuai selera. Potong-potong brownies lalu sajikan.

BACA JUGA:Tahan Imbang Arab Saudi, Timnas Indonesia Serasa Menang

 

Tips tambahan:

1. Untuk rasa lebih kaya, bisa tambahkan potongan cokelat atau kacang almond di atas adonan sebelum dikukus.

2. Jangan terlalu banyak mengaduk adonan setelah bahan basah dimasukkan, agar brownies tetap lembut dan tidak keras.*

Tag
Share