Fisik DD Tahap Dua Tanjung Alai Masih Fokus Bangun Jalan
Fisik Tahap Dua Tanjung Alai Masih Fokus Bangun Jalan.--ISTIMEWA
radarmukomukobacakoran.com – Setelah menuntaskan fisik Dana Desa (DD) tahap satu tahun 2024, Pemerintah Desa Tanjung Alai, Kecamatan Lubuk Pinang bersiap lanjut fisik tahap dua. Pada tahap dua, fisik masih berfokus ke pembangunan rabat beton. Ada dua rabat beton yang akan direalisasikan, pertama berlokasi di dusun I volume 120 meter. Kedua peningkatan jalan pemukiman berupa pelebaran dengan volume 188 meter. Dalam waktu dekat kemungkinan proses pengerjaan akan berlanjut sembari menunggu proses pencairan DD.
Kades Tanjung Alai, Buzakri menyampaikan, seluruh item fisik yang bersumber dari DD tahun ini fokus pembangunan rabat beton. Baik rabat beton pemukiman maupun rabat beton akses pertanian. Untuk fisik di tahap I sebanyak dua item, pengerjaanya sudah tuntas 100 persen. Bahkan sekarang rabat tersebut telah mulai dimanfaatkan oleh warga. Walaupun diakuinya proses serahterima bangunan belum dilakukan.
“Sekarang fisik DD tahap satu kita sudah tuntas 100 persen. Bahkan bangunannya juga sudah mulai dimanfaatkan,”katanya.
Lanjut Kades, maka dari itu rencananya dalam waktu dekat pengerjaan fisik tahap dua akan segera berlanjut. Dimana pada tahap dua, fisik masih fokus ke rabat beton pemukiman berlokasi di depan kantor desa. Sedangkan satu lagi berupa pelebaran bahu jalan. Pasalnya akses tersebut permukaan rabat betonnya sempit dan kerap dikeluhkan warga. Pihaknya juga telah pengajuan DD tahap dua. Sekarang tinggal menunggu proses pencairan untuk melanjutkan pekerjaan tahap selanjutnya.
BACA JUGA:PDIP Soroti Kejanggalan Panja RUU Pilkada, TB Hasanuddin: Itu Hanya Set-Set-Set Ketok Aja!
BACA JUGA:Ini Tim Pememang Turnamen Voli Antar Desa Kecamatan Lubuk Pinang
“Sekarang kita sedang persiapan lanjut realisasi fisik tahap dua berupa rabat beton. Namun masih menungggu tahap pencairan,”sambungnnya.
Masih Kades, terkait pengerjaan tetap akan dilakukan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK). Maka dari itu ia berharap TPK menjalankan tugas dengan baik sebagai perpanjangan tangan pemerintah desa. Jangan seperti di tahap I, pekerjaan berjalan cukup alot karena kurang disiplinnya para pekerja. Silahkan kordinir para pekerja untuk menjalankan pekerjaan dengan maksimal. Baik maksimal dari segi kualitas maupun mutu dan waktu. Sehingga menjelang akhir tahun anggaran semua pekerjaan fisik tuntas dan bisa diserahterimakan.
“Semoga seluruh fisik desa kita tahun ini bisa tuntas terealisasi. Maka kita mintak TPK bekerja dengan baik jangan lalai seperti pengerjaan tahap satu,”tutupnya.