Penderita Diabetes Wajib Tau : 6 Buah Ini memiliki kadar Gula Tinggi dan Tidak baik untuk Kesehatan

Penderita Diabetes Wajib Tau : 6 Buah Ini memiliki kadar Gula Tinggi dan Tidak baik untuk Kesehatan--Istimewah

radarmukomuko.bacakoran.co  -Buah adalah hasil reproduksi antara putik dan serbuk sari pada tumbuhan. Buah termasuk organ pada tumbuhan berbunga yang merupakan perkembangan lanjutan dari bakal buah (ovarium). Buah biasanya membungkus dan melindungi biji. Aneka rupa dan bentuk buah tidak terlepas kaitannya dengan fungsi utama buah, yakni sebagai pemencar biji tumbuhan.

Buah dalam lingkup pertanian (hortikultura) atau pangan biasanya disebut sebagai buah-buahan. Buah dalam pengertian ini tidak terbatas yang terbentuk dari bakal buah, melainkan dapat pula berasal dari perkembangan organ yang lain. Oleh karena itu, untuk membedakannya, buah menurut pengertian botani biasa disebut buah sejati.

Buah sering kali memiliki nilai ekonomi sebagai bahan pangan maupun bahan baku industri karena di dalamnya disimpan berbagai macam produk metabolisme tumbuhan, mulai dari karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, alkaloid, hingga terpena dan terpenoid. Ilmu yang mempelajari segala hal tentang buah dinamakan pomologi.

BACA JUGA:Danau Singkarak Mutiara Sumatera yang Menyimpan Kearifan Lokal

Mengonsumsi buah-buahan merupakan kebiasaan yang sangat baik untuk kesehatan. Ada banyak manfaat yang bisa kamu dapat saat kamu rutin mengonsumsi buah-buahan, seperti:

1. Memenuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh

Buah-buahan kaya akan vitamin, mineral, serat, dan antioksidan. Nutrisi ini sangat penting untuk menjaga kesehatan dan mencegah tubuh terinfeksi dari berbagai penyakit.

2. Menjaga berat badan

Buah-buahan mengandung serat dan air yang membuat kamu kenyang lebih lama. Konsumsi buah-buahan bisa membantu kamu mengurangi nafsu makan dan mengontrol berat badan.

Sehingga, sangat cocok bagi kamu yang ingin mengurangi porsi makan malam dengan mengonsumsi buah.

3. Meningkatkan kesehatan jantung

BACA JUGA:Benarkah Media Sosial Merusak Generasi Muda?

Buah-buahan sangat baik untuk kesehatan jantung karena mengandung serat, kalium, dan vitamin C. Jika kamu rutin mengonsumsi buah-buahan secara teratur, maka salah satu manfaat lain yang akan kamu dapatkan adalah membantu menurunkan risiko penyakit jantung.

Buah jadi salah satu pilihan pangan sehat. Namun hati-hati, ada juga beberapa buah yang mengandung kadar gula tinggi.Gula boleh jadi punya reputasi buruk di mana-mana. Pasalnya, asupan gula berlebih bisa meningkatkan risiko penyakit diabetes hingga kanker.Buah sendiri mengandung gula alami dalam bentuk fruktosa. Nama terakhir merupakan salah satu jenis karbohidrat.

Fruktosa sendiri umumnya memiliki rasa yang lebih manis daripada gula pada umumnya.Mengutip laman Mayo Clinic, rata-rata buah mengandung sekitar 15 gram gula fruktosa.Daftar buah yang mengandung kadar gula tinggi

Berikut beberapa buah yang mengandung kadar gula tinggi, merangkum berbagai sumber:

BACA JUGA:Tokyo Kota Masa Depan dengan Pesona Tradisional yang Tak Terlupakan

1. Apel

Apel berukuran sedang mengandung sekitar 20,8 gram (g) gula.

Jika Anda ingin membatasi potensi asupan gula dari apel, maka pilih apel hijau. Apel hijau memiliki kandungan gula yang lebih sedikit ketimbang apel merah.

2. Mangga

Sebanyak 165 g mangga potong memiliki sekitar 22,5 g gula.Untuk menjaga berat badan dan kadar gula darah, sebaiknya batasi asupan mangga per harinya.

3. Anggur

Meski tak semua terasa manis, namun sebagian besar anggur mengandung gula dalam jumlah tinggi. Sekitar 175 g anggur mengandung 23,2 g gula.Namun, anggur mengandung aneka nutrisi penting seperti senyawa antioksidan, anti-inflamasi, dan antimikroba.

4. Semangka

Kandungan air di dalamnya membuat konsumsi semangka terasa segar di tengah udara panas.Namun, perlu diingat, semangka termasuk dalam daftar buah tinggi gula. Sepotong semangka berukuran sedang mengandung sekitar 17 g gula.

BACA JUGA:5 Kesalahan Fatal yang Sering Dilakukan Saat Bermain Game

5. Pisang

Pisang jadi salah satu pilihan camilan yang menyehatkan karena rasanya yang enak. Namun sayangnya, ada banyak gula tersembunyi dalam sebuah pisang.Satu buah pisang umumnya mengandung sekitar 15,4 g gula. Semakin matang, semakin tinggi kandungan gula dalam pisang.

6. Jeruk

Di balik kandungan vitamin C-nya yang menyehatkan, jeruk juga mengandung banyak gula. Satu buah jeruk berukuran besar umumnya mengandung sekitar 17,2 g gula.Dengan angka tersebut, tak heran jika jeruk masuk dalam daftar buah yang mengandung kadar gula tinggi.*

Tag
Share