Selayang Pandang Desa Tunggal Jaya, Tidak Mau Gagal Ketiga Kali

Selayang Pandang.--ISTIMEWA

radarmukomuko.bacakoran.co - Desa Tunggal Jaya, Kecamatan Teras Terunjam, untuk yang ketiga kalinya menjadi wakil Kabupaten Mukomuko dalam ajang lomba desa tingkat provinsi. 

Klarifikasi lapangan di Tunggal Jaya, telah dilaksanakan pada Kamis 20 Juni 2024. Semua pihak terkait telah memberikan yang terbaik demi mengejar target juara. Dan semua telah sepakat bahwa Tunggal Jaya tidak boleh gagal untuk yang ketiga kalinya. 

Dihadapan tim penilai dan pejabat terkait, serta para undangan, Kades Tunggal Jaya, Rismanaji, S.I menyampaikan "Selayang Pandang Desa Tunggal Jaya"

Sejarah desa: Tunggal Jaya merupakan desa eks transmigrasi yang awalnya bernama Unit Permukiman Transmigrasi (UPT) tahun 1983. Dipimpin oleh seorang Ka-UPT. Ka-UPT pertama kali bernama Darwan, menjabat pada 1983-1985. Selanjutnya, jabatan Ka-UPT dipegang oleh Apris. Pada masa ini, Apris bersama tokoh masyarakat merintis pembentukan desa persiapan. Sesuai dengan kondisi masyarakat yang majemuk, tediri dari berbagai suku, maka disepakati nama desa persiapan adalah 'Tunggal Jaya'. Makna yang terkandung di dalamnya adalah, warga yang berasal dari berbagai daerah memiliki kelebihan masing dan dijadikan satu 'Tunggal'. Bersatunya kekuatan menjadikan desa yang Jaya. Maka disepakati bersama nama 'Tunggal Jaya'.

BACA JUGA:Maju Pilkada 2024, Khoirul Huda Belum Tentukan Calon Pasangan

Rismanaji, merupakan Kades devinitif yang ke-6, dan ini sedang menjalankan tugas untuk periode kedua. Visi yang ingin dicapai adalah Melayani masyarakat desa Tunggal Jaya secara menyeluruh demi terwujudnya desa Tunggal Jaya yang cerdas, mandiri dan terdepan. 

Untuk mencapai Visi tersebut, telah ditetapkan 6 Misi yang akan dilakukan. 

1. Melanjutkan program-program yang telah berjalan. 

2. Menciptakan sistem pelayanan publik yang cepat, profesional, dan efisien. 

3. Meningkatkan pelayanan kesehatan dasar yang bermutu bagi masyarakat. 

4. Destinasi wisata yang aman, nyaman, menarik, mudah dicapai, berwawasan lingkungan, serta meningkatkan pendapatan desa dan masyarakat. 

5. Menumbuh dan mengembangkan perekonomian desa guna menciptakan kemandirian masyarakat desa. 

6. Melaksanakan kegiatan pembangunan yang jujur, baik dan transparan serta dapat dipertanggungjawabkan. 

BACA JUGA:PT Bank Syariah Indonesia Tbk Salurkan 9.390 Hewan Qurban, Kanca Mukomuko Kebagian 1 Ekor Sapi

Penduduk Desa Tunggal Jaya, tahun 2023 berjumlah 320 Kepala Keluarga (KK) 1.211 jiwa. Mata pencaharian masyarakat, mayoritas pekebun.

Fasilitas pendidikan yang ada di Tunggal Jaya, TK/PAUD,  SDN, dan SMP. Fasilitas kesehatan terdiri dari rumah bidan, Posyandu dan Puskesmas. Sarana tempat ibadah tediri dari, 3 masjid, 7 musala, dan 2 gereja. 

Sumber pendapatan desa berasal dari Dana Desa, Alokasi Dana Desa, dan Pendapatan Asli Desa. Sumber utama pendapatan asli desa adalah berasal dari Kebun Masyarakat Desa (KMD) dengan luas total 48 Hektare. 

"KMD kami bekerjasama dengan perusahaan, dalam hal ini PT. Agro Muko. Kami memiliki target pendapatan asli desa Rp100 juta per bulan," demikian Rismanaji.*

Tag
Share