Gelar Halalbihalal, Kades Resno Pamitan

Gelar Halalbihalal, Kades Resno Pamit Dipenghujung Masa Jabatan.--ISTIMEWA

radarmukomukobacakoran.com - Pemerintah Desa Resno, Kecamatan V Koto menggelar acara halalbihalal tingkat desa dalam momen Idul Fitri 1445 Hijriah. Berlangsung di kediaman Kades Resno, Mardalius.

Pada Jumat 19 April 2024. Selain untuk saling memaafkan, acara tersebut juga dalam upaya mempererat silaturahmi seluruh unsur desa. Serta menjadi momen terakhir bagi Mardalius selaku Kades. Dimana Mardalius akan habis masa jabatannya pada akhir tahun ini.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, karang taruna serta warga desa setempat dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Mardalius menyampaikan, ucapan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang berkenan hadir. Kegiatan halalbihalal ini bertujuan untuk lebih mempererat tali silaturahmi seluruh unsur desa. Terlebih sekarang masih dalam suasana lebaran Idul Fitri. Ia juga mengajak seluruh unsur desa yang hadir memanfaatkan momen lebaran untuk saling memaafkan. Sebab selama berinteraksi dalam ranah kerja maupun sosial, mungkin sempat ada kekeliruan dan lainnya.

“Kita dari pemerintah desa sengaja menyelenggarakan acara halalbihalal ini untuk menjadi wadah silaturahmi seluruh warga dan unsur desa terkait,”katanya. 

Selain itu, dalam momen ini Mardalius juga menyampaikan, bahwa ia telah berada diakhir masa jabatan sebagai Kades. Oleh sebab itu selama menjadi pimpinan desa satu periode pasti terdapat kesalahan. Baik kesalahan yang disengaja atau tidak disengaja dalam bentuk tindakan maupun ucapan. Misalnya pelayanan di kantor desa kurang serta hal lainnya. Maka dari itu mewakili atas nama pemerintahan desa serta diri pribadi, ia mengucapkan permohonan maaf. Sebab manusia tentu tidak luput dari salah. 

“Selain itu kita juga ingin menyampaikan bahwa sekarang masa jabatan kades kami hampir berakhir. Berkenaan hal ini kami memohon maaf jika selama ini masih banyak kekeliruan,”tambahnya.

Lanjutnya, walaupun telah dipenghujung masa jabatan, ia tetap akan memaksimalkan kinerja di pemerintahan desa. Seluruh kegiatan yang bisa dilaksanakan menjelang masa jabatan habis akan direalisasikan secara maksimal. Bahkan kegiatan pembangunan fisik yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahap I juga telah tuntas 100 persen. Rencananya pada Senin 22 April 2024 mendatang, Resno mulai pengajuan DD tahap II. Sehingga kegiatan ditahap II juga secepatnya bisa direalisasikan. 

“Namun walaupun sudah dipenghujung masa jabatan, tidak menurunkan semangat kami membangun desa. Kami tetap memaksimalkan penyerapan dan merealisasikan kegiatan dengan maksimal,”demikian Mardalius.*

Tag
Share