HUT TNI ke 80, Koramil Pondok Suguh Goro Bersama Warga Desa Banjarsari
Jajaran Pemdes dan ketua RT rapat persiapan pelaksanaan Goro bersama Koramil Pondok Suguh.-Dedi Sumanto-Radar Mukomuko
koranrm.id - Komando Rayon Militer (Koramil) 428-04/Pondok Suguh di bawah Komando Distrik Militer (Kodim) 0428/Mukomuko Bengkulu, berencana untuk menggelar kegiatan karya bakti Gotong Royong (Goro) di wilayah Desa Banjarsari Kecamatan Sungai Rumbai.
Rencananya giat karya bakti itu akan dilaksanakan Jumat,(19/9) September mendatang. Kegiatan Goro tersebut dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 80 tahun 2025. Pemerintah Desa (Pemdes) Banjarsari menyambut dengan baik rencana kegiatan karya bakti yang akan dilaksanakan oleh Koramil 428-04/Pondok Suguh tersebut.
Kemarin Selasa,(16/9) Pemdes Banjarsari menggelar musyawarah bersama BPD, ketua RT dan tokoh masyarakat untuk mencanangkan kepada semua masyarakat untuk ikut turun bersama personil anggota Koramil.
Dandim 0428/Mukomuko, Letkol Inf. Yokki Firmansyah, melalui Danramil 428-04/Pondok Suguh, Kapten Cba. Fransiskus Barus, mengatakan, kegiatan Goro tersebut akan melibatkan semua unsur kelembagaan masyarakat Desa Banjarsari.
Selain itu mereka juga akan menggandeng Organisasi Masyarakat (Ormas) seperti Pemuda Pancasila, Batak Bersatu, anak Pramuka, pihak Kecamatan Sungai Rumbai, anggota Polsek Sungai Rumbai, dan informasinya anggota DPRD Mukomuko, Taofik Muslimin, juga akan hadir Goro bersama di Desa Banjarsari.
"Seluruh personil Koramil 428-04/Pondok Suguh akan turun dalam kegiatan ini. Selain itu kita juga mengajak seluruh lapisan masyarakat termasuk kecamatan dan Polsek Sungai Rumbai. Termasuk bapak dewan kemungkinan akan turun," ungkap Fransiskus Barus Selasa,(19/8).
Tempat yang menjadi sasaran dalam kegiatan Goro ini kata Danramil, yaitu mulai dari fasilitas umum, seperti masjid, Mushola, Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Banjarsari, Selokan atau drainase dan tempat-tempat umumain.
Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Selain itu, dalam momen HUT TNI ke 80 tahun 2025 ini, mereka dari Koramil berupaya untuk membangun semangat Goro masyarakat, serta membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Goro ini secara tidak langsung juga menjadi contoh bagi masyarakat untuk lebih peduli menjaga lingkungan.
"Melalui kegiatan ini, kita berharapkan masyarakat dapat lebih peduli terhadap lingkungan dan berperan lebih aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan. Kegiatan Goro ini secara tidak langsung juga membuktikan langkah nyata, bahwa TNI hadir bersama rakyat," paparnya.
Kepala Desa (Kades) Banjarsari, Muh Sopyan, mengatakan, pada prinsipnya mereka Pemdes Banjarsari menyambut baik kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Koramil 428-04/Pondok Suguh ini. Mereka dari Pemdes juga akan mengajak semua elemen msyarakat Banjarsari untuk ikut berkontribusi dalam kegiatan ini.
Secara tidak langsung kegiatan ini, TNI juga memberikan contoh kepada masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan. Dan dengan adanya kegiatan ini masyarakat juga merasakan langusng keberadaan TNI di tengah masyarakat. Kegiatan ini sekaligus juga mempererat hubungan silaturahim antara masyarakat dan TNI.
"Kita menyambut baik kegiatan ini. Hari ini (kemarin red) kita mengajak semua ketua RT dan tokoh masyarakat, untuk bisa mengajak semua warga untuk ikut turun bersama dalam kegiatan Goro bersama Koramil Pondok Suguh Jumat mendatang," tambahnya.