3 Nama Calon Sekda Ditetapkan, Keputusan Akhir di Tangan Bupati

Asisten I Pemerintahan dan Kesra Setdakab Mukomuko, Haryanto, SKM--

koranrm.id - Kabupaten Mukomuko segera memiliki Sekretaris daerah (Sekda) setelah sekian lama ditinggal oleh Sekda sebelumnya, Dr. Abdianto,SH,M.SI yang sudah mengundurkan diri. Hasil lelang Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sekretaris daerah ada 3 nama calon sekda yang sudah resmi diumumkan Pansel pada 8 september 2025.

Adapun 3 nama yang ditetapkan Timsel untuk ditentukan oleh bupati yaitu, Agus Sumarman,M.PH saat ini menjabat Asisten 2 Setdakab Mukomuko, Haryanto,S.KM Asisten 1 Setdakab dan Drs.H.Marjohan yang sekarang menjadi Plt Sekda. Sementara peserta lainnya, Junaidi,SP tersisih atau tidak terpilih.

Panitia seleksi, Haryanto mengatakan proses lelang jabatan sudah selesai dilaksanakan, artinya dengan sudah diumumkannya nama-nama calon sekda yang masuh 3 besar, maka tugas timsel sudah selesai.

Berikutnya, 3 nama yang terpilih akan diserahkan kepada Bupati Mukomuko. Nanti bupati akan memilih salah satu dari 3 nama tersebut. Terus setelah itu dilaporkan ke Badan Kepegawaian Nasional (BKN) untuk ditetapkan dan dilantik oleh bupati.

"Nama-nama ini diserahkan ke bupati guna ditetapkan satu nama sebagai sekda. Keputusan siapa yang menjadi Sekda sepenuhnya ditangan bupati berdasarkan hasil lelang," kata Haryanto.

Lanjutnya, untuk penetapan dan pelantikan Sekda terpilih menunggu rekomendasi dari BKN. Diperkirakan pertengahan bulan ini sudah pelantikan. Karena sesuai dengan perintah bupati pihaknya langsung memproses pengajuan ke BKN untuk sekda terpilih.

Dan memang sudah waktunya Sekda depentif ada, karena banyak agenda-agenda pemerintah yang perlu disegerakan, termasuk setelah pelantikan sekda aakn dilakukan Job fit seluruh pejabat eselon II. 

"Kita upayakan bisa lebih cepat, karena banyak agenda daerah yang perlu kehadiran Sekda depenitif," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan