Pemdes Mulai Merajut Perencanaan 2026

Salah satu desa di Kecamatan Sungai Rumbai saat melaksanakan Musdes perencanaan tahun 2026.-Dedi Sumanto-Radar Mukomuko

koranrm.id - Beberapa Pemerintah Desa (Pemdes) di wilayah Kecamatan Sungai Rumbai Mukomuko, saat ini sudah mulai merajut atau menyusun perencanaan kegiatan untuk Tahun Anggran (TA) 2026 mendatang. Sampai saat ini setidaknya sudah ada 3 desa yang sudah selesai melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) tingkat desa khusus untuk menampung aspirasi atau usulan dari berbagai elemen masyarakat desa. Semua usulan yang disampaikan dalam Musdes tersebut, akan dirangkai menjadi sebuah dokumen perencanaan yang komprehensif, dan terstruktur untuk penggunaan Dana Desa (DD) TA 2026.

Camat Sungai Rumbai, Darmadi, S.Sos melalui Kasi Ekobang, Muhsinin, SAP, dikonfirmasi mengataka, dalam Musdes penjaringan atau usulan dari warga desa ink, kecamatan tidak dilibatkan oleh desa. Namun, sepengetahuannya sampai saat ini sudah ada 3 desa yang sudah Musdes untuk perencanaan tahun 2026. Yaitu, Desa Gajah Mati, Desa Retak Mudik, dan Desa Sidodadi. Sementara desa yang lain masih dalam proses.

"Perencanaan untuk tahun 2026 mendatang, sekarang sudah mulai digodok oleh Pemdes. Kalau di wilayah Sungai Rumbai ini, sudah ada 3 desa yang sudah Musdes awal untuk penjaringan usulan pembangunan tahun 2026," kata Muhsinin Rabu,(27/8).

Lanjutnya, meskipun sekarang desa harus menuntaskan perubahan RKPDes dan APBDes tahun 2025. Namun, untuk perencanaan tahun 2026 harus tetap berjalan sesuai dengan regulasi. Dimana sebelum akhir Desember mendatang desa harus sudah menetapkan dokumen perencanaan untuk tahun 2026. Baik itu dokumen RKPDes maupun APBDes.

Oleh karena itu, mulai sekarang desa harus sudah nemulai menjaring usulan dari masyarakat untuk menyusun dokumen perencanaan tahun 2026. Setidaknya Oktober mendatang Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun 2026 sudah dievaluasi tingkat kecamatan dan ditetapkan.

"Kita mengimbau semua desa, mulai dari sekarang melaksanakan Musdes untuk perencanaan tahun 2026," tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan