Tingkatkan Pelayanan, Bupati Mukomuko Isi Jabatan Kosong

Tingkatkan Pelayanan, Bupati Mukomuko Isi Jabatan Kosong.-Amris-Radar Mukomuko

koranrm.id - Dalam rangka meningkatkan kinerja pemerintah Kabupaten Mukomuko dalam pembangunan dan pelayanan pada masyarakat, Bupati H.Choirul Huda,SH dan wakil Bupati Rahmadi AB isi kekosongan jabatan di beberapa OPD dan kecamatan. Pada Jumat, 22 Agustus 2025 dilangsungkan pelantikan sebanyak 18 orang pejabatan terdiri dari pejabat administrator, jabatan pengawas dan jabatan fungsional.

Diantara nama-nama pejabat yang dilantik yaitu, Arni Gusnita sebagai Sekretaris Dinas Sosial, Faizal Amir sebagai sekretaris BPBD dan Erik Prasetia sebagai Kabag Administrasi Pembangunan Setdakab Mukomuko. Terus Rahmad Hidayat sebagai Kabag Umum Setdakab, Evi Busmanja, S.Pd., M.Si sebagai Camat Lubuk Pinang, Aida Mehawati sebagai Camat Air Manjuto, Singgih Pramono selaku Camat XIV Koto serta Iyos Edwarsah menjabat Camat Selagan Raya.

Seterusnya, Ahmad Luthfi sebagai Kabag Persidangan dan Protokoler Setwan, Purwanto sebagai Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes, Derna Wilis selaku Kabid Pemberdayaan Usaha Ekonomi Masyarakat Pedesaan DPMD, Firdaus Kabid Penempatan Tenaga Kerja, Maesa Ersa Jaya selaku Kasub Bagian Pengelolaan Barang dan Jasa, Eni Arifah sebagai Penera Ahli Pertama, Sisri Indriyani Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Perikanan. Juga Darpend selaku Kasi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan XIV Koto, Pujianto Kasubag Umum dan Kepegawaian Kecamatan Air Manjuto dan Zariani sebagai Kasubag Perencanaan Keuangan Kecamatan Teramang Jaya.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Mukomuko, Haryanto,S.KM mengatakan bahwa pejabat yang dilantik untuk mengisi jabatan yang sudah cukup lama kosong. Pelantikan dilakukan setelah melalui proses sesuai dengan aturan yang berlaku untuk mutasi, rotasi hingga promosi jabatan ASN.

"Ini dalam rangka mengisi kekosongan jabatan yang sudah lama tidak terisi, seperti ada 4 camat, kabag, dan fungsional lainnya," kata Haryanto.

Bupati Mukomuko H.Choirul Huda, setelah melakukan pengukuhan 18 pejabat di aula Bapelitbangda Mukomuko menyampaikan, pengisian jabatan kosong ini perlu dilakukan guna memastikan setiap sektor tugas berjalan dengan baik sehingga program pemerintah untuk masyarakat bisa berjalan dengan baik.

Huda meminta pejabat yang baru saja dilantik segera menyesuaikan diri dan bersinergi dengan seluruh unsur di lingkungan kerjanya maupun dengan pejabat di instansi lain, termasuk dengan vertikal. Karena sinergitas atau kerjasama antar semua pihak akan mempercepat dan mempermudah realisasi program pemerintah.

"Selamat bertugas kepada semua pejabat yang sudah dilantik, laksanakan tanggungjawab dengan baik untuk percepatan realisasi program daerah dalam rangka menuju Kabupaten Mukomuko lebih maju," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan