Masih Minim Baru Tiga Desa Pengajuan Pencairan Tahap I

Camat Sungai Rumbai, Rudi Hartono, SH --

KORAN DIGITAL RM - Hingga saat ini masih minim desa di wilayah Kecamatan Sungai Rumbai yang menyampaikan pengajuan Dana Desa (DD) tahap I Tahun 2024. Dari 9 desa di wilayah kecamatan ini baru 3 desa yang suda menyampaikan berkas pengajuan. Yaitu Desa Banjar Sari, Desa Padang Gading dan Desa Talang Gading. Sementara 6 desa lainnya masih dalam proses persiapan berkas persyaratan. Pihak kecamatan Sungai Rumbai dan pendamping desa, terus mengimbau dan mendorong semua desa di Kecamatan Sungai Rumbai ini melakukan percepatan pengajuan. Baik itu DD maupun ADD. 

BACA JUGA:Hati-hati Jalan Inpres Setia Budi-Tanah Harapan Rawan Banjir

Camat Sungai Rumbai, Rudi Hartono, SH mengatakan, sejak awal Januari kemarin pihaknya dari kecamatan sudah turun dan mobile ke desa-desa. Mereka memastikan bahwa semua desa sudah bergerak menyiapkan berkas pengajuan. Sehingga pertengahan Januari semua desa sudah siap pengajuan. Namun, faktanya baru 3 desa yang sudah siap pengajuan. Pihaknya berharap semua desa yang belum ini terus melakukan percepatan. "Imbauan percepatan sudah digaungkan sejak evaluasi RAPBDes di tingkat kecamatan. Hingga awal Januari kemarin pihaknya juga sudah mengimbau semua desa wilayah Kecamatan sungai Rumbai ini melakukan percepatan," kata Rudi Hartono. 

BACA JUGA:Tim Voli Mukomuko Juara 1 Liga Bola Voli Tingkat Provinsi

Sementara Salah satu pendamping desa Kecamatan Sungai Rumbai, Santang Zaelani Sidik, S.Pd menambahkan, pihaknya dari pendamping terus berupaya  mendorong semua desa melakukan percepatan pengajuan tahap I. Karena percepatan pengajuan dan percepatan merealisasikan anggaran termasuk salah satu kriteria penilaian kinerja dan kriteria untuk mendapatkan dana reward atau dana tambahan dari kementrian pusat. "Kita menargetkan Minggu pertama bulan februari nanti, semua desa di wilayah kecamatan sungai rumbai ini selesai menyampaikan pengajuan tahap I. Dan langsung mempercepat merealisasikan anggaran tahap I," tambahnya.*

Tag
Share