Baru dua Desa Evaluasi RAPBDes 2024

Baru dua Desa Evaluasi RAPBDes 2024--

KORAN DIGITAL RM - Pemerintah Kecamatan Sungai Rumbai, terus dorong Pemerintah Desa (Pemdes) melakukan percepatan penginputan dan penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (RAPBDes) Tahun Anggaran (TA) 2024. Karena sampai saat ini baru 2 desa yang sudah evaluasi atau verifikasi berkas RAPBDes di tingkat Kecamatan. Yaitu, Desa Banjarsari dan Desa Gading Jaya. Sementara 7 desa lainnya masih proses penginputan dan penyusunan. Kecamatan Sungai Rumbai tetap optimis, sembilan desa di wilayah Kecamatan Sungai Rumbai tersebut bisa menetapkan berkas APBDes TA 2024 sebelum tanggal 31 Desember mendatang.

BACA JUGA:Tim Monev Kecamatan Lubuk Pinang Akan Kembali Turun Ke Desa Suka Pindah

Camat Sungai Rumbai, Rudi Hartono, SH saat dihubungi mengatakan, Minggu ini pihaknya kembali menjadwalkan evaluasi berkas RAPBDes di tingkat kecamatan. Pihaknya berharap Masing-masing desa harus siap dengan jadwal yang sudah ditetapkan oleh kecamatan. Sehingga apa yang ditargetkan ini bisa tercapai. Karena itu, bagi desa yang belum selesai penginputan dan penyusunan ini diminta untuk fokus melakukan percepatan. "Baru dua desa yang sudah evaluasi berkas RAPBDes di tingkat kecamatan. Kita berharap desa yang belum ini melakukan percepatan. Target kita sebelum tanggal 31 Desember semua APBDes desa sudah ditetapkan," kata Rudi Hartono.

Dilanjutkan Rudi, masing-masing desa harus mengetahui. Bahwa percepatan penyusunan dan penetapan APBDes ini juga termasuk salah satu kategori untuk mendapatkan Dana Desa (DD) tambahan. Seperti yang berhasil ditarik oleh Desa Padang Gading dan Desa Sidodadi tahun ini. Selain percepatan penyusunan dan penetapan APBDes, memang masih ada beberapa kategorinya. Seperti percepatan realisasi, pertanggungjawaban anggaran, dan lain sebagainya. "Percepatan dalam penyusunan dan penetapan APBDes termasuk salah satu kategori untuk mendapatkan DD tambahan. Karena itu, masing-masing desa diminta untuk melakukan percepatan-percepatan. Termasuk percepatan realisasi anggaran tahun 2024 mendatang," bebernya.

BACA JUGA:Tim Kecamatan V Koto Turun Ke Desa Lakukan Evaluasi RAPBDes 2024

Sementara salah satu pendamping desa kecamatan sungai rumbai, Santang Zaelani Sidik, S.Pd juga mengatakan, pihaknya pendamping terus berupaya mendorong masing-masing desa untuk tetap fokus dalam penyusunan APBDes 2024. Tapi, desa harus memperhatikan semua prioritas penggunaan anggaran. Prioritas penggunaan anggaran tahun 2024 mendatang tidak jauh beda dengan tahun ini. Namun, penggunaan anggaran hasil berdasarkan hasil kesepakatan musyawarah. "Kita berupaya bagaimana semua desa di wilayah sungai rumbai ini bisa melakukan percepatan. Sehingga tahun depan semua desa di wilayah sungai rumbai ini bisa mendapatkan DD tambahan. Itu harapan kita," tambahnya.*

Tag
Share