BPS Catat Inflasi Kabupaten Mukomuko Year on Year Juli 2,39 %

Kegiatan realise BPS Juli 2024.--istimewa

 

 

MUKOMUKO.radarmukomuko.bacakoran.com – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Mukomuko kembali menggelar press release Indek Harga Konsumen (IHK) Inflasi Juli 2024. Bertempat diruang pertemuan kantor BPS kemaren (1/08) acara dimulai pukul 13.45 Wib sampai selesai. 

Materi release disampaikan langsung oleh kepala BPS Dwi Yogo Supriyanto, dan dihadiri oleh tamu undangan lainnya seperti, Kepala Dinas Disperindagkop dan UKM, Perwakilan Bappelitbang, Perwakilan Dinas Inspktorat, Perwakilan Dinas Ketahanan Pangan, Perwakilan Dinas Pertanian, Perwakila Pemda, Perwakilan Surat Kabar Harian Radar Mukomuko, dan tamu undangan lainnya. 

Dalam pemaparannya Yogo mengatakan bahwa IHK  Inflasi tahunan per Juli 2024 sebesar 2,39 %, sedangkan  Inflasi dari bulan juni sampai juli 2024 terjadi deflasi sebesar  1,53 % dan Inflasi tahun kalender sebesar 0,42 %. 

“ Sesuai dengan data yang kami rangkum, pada bulan juli 2024 ini terjadi deflasi dari bulan ke bulan sebesar 1,53 %, Inflasi tahun ke tahun sebesar 2,39 % dan berdasarkan tahun kalender terjadi inflasi sebesar 0,42% “ Kata Yogo.

Penyumbang utama defflasi bulan Juli 2024 secara bulan ke bulan adalah  kelompok makanan, Minuman dan tembakau dengan andil deflasinya sebesar 1,58 %. Sedangkan komoditas penyumbang dominan daflasi antara lain cabe merah, bawang merah, beras, bawang putih dan tomat. 

“ Disini dapat dilihat kelompok penyumbang utama deflasi bulan Juli ini ada pada kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 1,58%, sedangkan penyumbang dominannya yaitu masih pada cabe merah, bawang merah, bawang putih dan tomat dan beras “ Lanjut yogo. 

Sementara itu Kepala Dinas Disperindagkop dan UKM Nurdiana, SE mengatakan untuk menekan angka deflasi kelompok komoditas penyumbang dominan tersebut, ia bersama rombongan dan tim dari dinas terkait akan melakukan koordinasi kepada dinas pertanian di beberapa Kabupaten seperti Kabupaten solok, Payakumbuh dan Kerinci untuk perkembangan harga dan pasokan cabe, bawang dan lainnya.

“ Dalam waktu dekat kami akan berkomunikasi dan berkunjung kedinas pertanian seperti disolok, payakumbuh dan kerinci. Untuk survei harga dan stok barang yang ada disana “ Kata Nur.

Lanjut yogo, penyumbang utama inflasi bulan juli 2024 secara year on year adalah kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 1,09 %.

Komoditas penyumbang dominan inflasi secara year on year antara lain cabe merah, sigaret kretek mesin (SKM), jeruk, udang basah dan sigaret kretek tangan (SKT). Ia juga  memastikan bahwa BPS Kabupaten Mukomuko akan terus memantau perkembangan harga dan memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat guna menjaga kestabilitas ekonomi Kabupaten Mukomuko.

 

Tag
Share