Sambangi Kantor Radar Mukomuko, Manager ULP PT.PLN Rayon Mukomuko Pamit Pindah Tugas Ke Arga Makmur

Sambangi Kantor Radar Mukomuko, Manager ULP PT.PLN Rayon Mukomuko Pamit Pindah Tugas Ke Arga Makmur.--ISTIMEWA

radarmukomukobacakoran.com - Manager unit pelayanan pelanggan (ULP) persero rayon Mukomuko Ferry Adrianta,ST pindah tugas menjadi Manager ULP, PLN Arga Makmur.

Pelaksanaan Serah Terima Jabatan (Sertijab) sudah dilaksanakan selasa 13 Mei 2024 di gedung Kantor PLN jalan Soekarno-Hatta Kelurahan Badar Ratu, Rt 2 Kecamatan Kota Mukomuko. 

Khairul Mustofa akan menjabat sebagai Manager baru  di ULP PLN Mukomuko menggantikan Ferry Adrianta. Khairul Mustofa berasal dari PT. PLN persero unit pelaksana pelayanan pelanggan UP3 Bengkulu. 

Ferry Adrianta, akrab disapa Fery Seketika menyambangi Kantor Harian Radar Mukomuko untuk Pamitan.

Kehadiran Fery di kantor Radar Mukomuko disambut langsung oleh direktur RM Media GROUP Kartub, SH.

BACA JUGA:Teras Terunjam Mulai Fisik DD Tahap

Fery menyampaikan bahwa  dirinya pindah tugas di tempat yang baru sebagai manager ULP Arga Makmur terhitung Mei 2024.

Fery sendiri mulai bertugas di Mukomuko sejak April tahun 2022  terhitung sudah 2 tahun 1 bulan dipercaya sebagai Manager ULP PLN mukomuko.

Menurut Fery mutasi, rotasi dan demosi merupakan hal biasa yang terjadi dalam lingkungn kerja PLN.

Selama masa pengabdiannya Fery sudah menjalan tugas sebaik-baiknya seperti tunggakan pelanggan 0 persen, serta tidak terjadi lagi devisit daya, dan beralihnya aliran listrik dari  Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Ke Grade Sistim, Sambungan Udara Tegangan Tinggi (SUTT).

Terkait lampu sering padam setelah integrasi dari PLTD ke Grade Sistim, Fery mohon maaf kepada seluruh pelanggan setia PLN Mukomuko.

Menurut Fery, sering terjadi lampu padam kendalanya 44 km jauhnya jarak tegangan yang melawati tanam tumbuh masyarakat dan gangguan hewan seperti Tupai dan Moyet.

BACA JUGA:Dinkes Cek Kebugaran Jasmani di Kecamatan Air Rami

Kedua di wilayah abrasi tanah tempat tiang berdiri selalu bergerak, dan kuatnya hembus angin membuat tiang miring bahkan patah.

Terakhir Fery mengungkapkan ia sangat betah di Mukomuko karena sangat aman, dan masyarakatnya terbuka untuk bisa bekerja sama dalam memberikan info lokasi gangguan.

Dengan pindah tugasnya Fery ke Bengkulu Utara, kantor unit layanan yang semula di Bandar Ratu Akan ikut Pindah Ke Pondok Batu pada akhir bulan Mei 2024.*

Tag
Share