Di Lubuk Pinang, Baru Dua Desa Menetapkan RKPDes 2025

Selasa 01 Oct 2024 - 18:43 WIB
Reporter : Deni Saputra
Editor : SAHAD

radarmukomukobacakoran.com – Pemerintah Kecamatan Lubuk Pinang, mulai mengintruksikan pihak desa segera kejar penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) 2025. Dimana sekarang telah ada dua desa yang sudah melakukan penetapan RKPDes. Pertama Desa Lubuk Gedang dan Desa Sumber Makmur. Sehingga masih ada lima desa lagi yang belum, yakni Lubuk Pinang, Ranah Karya, Suka Pindah dan Arah Tiga serta Tanjung Alai. 

Kasi Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Kecamatan Lubuk Pinang, Desma Juwita, SE mengatakan, seluruh desa wilayahnya telah mulai melakukan penyusunan RKPDes. Namun untuk desa yang telah berhasil melakukan penetapan baru dua desa, yakni Lubuk Gedang dan Sumber Makmur. Desa Lubuk Gedang melaksanakan penetapan RKPDes 2025 sekitar satu minggu lalu. Sedangkan untuk Desa Sumber Makmur baru satu hari yang lalu. 

“Sekarang untuk progres RKPDes baru ada dua desa yang sudah melakukan penetapan, yaitu Lubuk Gedang dan Sumber Makmur,”ucapnya.

Dilanjutkannya, terkait progres yang lain, tiga desa, yaitu Suka Pindah, Ranah Karya dan Arah Tiga sudah melakukan survei lokasi rencana pembangunan. Sehingga tahapan ketiga desa tersebut setelah berkas RKPDes rampung, mereka bisa melaksanakan penetapan. Sedangkan dua desa lagi, yakni Lubuk Pinang dan Tanjung Alai memang agak lambat dari yang lain. Pasalnya ke dua desa itu harus melakukan Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) terlebih dahulu. Karena matriks RPJMDes tahun ke-6 Lubuk Pinang dan Tanjung Alai habis Oktober ini. 

“Sedangkan desa lain, ada yang sudah melakukan survei lokasi pembangunan dan ada juga yang baru mulai penyusunan,”katanya.

Oleh sebab itu, diharapkan semua desa lingkup kecamatan Lubuk Pinang bisa melakukan penetapan RKPDes 2025 di Oktober ini. Setelah RKPDes ditetapkan, tahap selanjutnya penyusunan berkas Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (RKPDes) 2025. Sehingga akhir tahun nanti, pihak desa bisa tepat waktu penetapan APBDes. 

“Namun kita tetap mendorong agar semua desa di kecamatan ini nantinya bisa penetapan RKPDes di bulan ini,”demikian Kasi Ekobang.

Kategori :