radarmukomuko.bacakoran.com-Terjawab sudah apakah pasangan petahana, Sapuan – Wasri siap menuju Pilkada Mukomuko 2024.
Jawabnya, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Mukomuko, Sapuan – Wasri mencalon kembali dan akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan 5 partai politik pengusung pada Kamis, 29 Agustus 2024 mendatang.
‘’Insyallah, jika Tuhan mengizinkan kita bersama buk Wasri akan berlabuh ke KPU untuk Pilkada Mukomuko,’’ kata Bupati Mukomuko, H. Sapuan ketika dihubungi, Selasa, 27 Agustus 2024.
Menuju Pilkada Mukomuko 2024, pasangan Sapuan – Wasri telah telah mengantongi dukungan rekomendasi B1 KWK dari 5 partai politik.
‘’Kami mendaftar ke KPU dengan 5 partai pengusung, mohon doanya dan doa dari masyarakat Kabupaten Mukomuko,’’ ucap Sapuan.
Adapun partai politik pengusung pencalonan pasangan Sapuan – Wasri pada Pilkada 2024, yakni Partai Demokrat, Partai Perindo, Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gelora. Masing-masing 5 parpol ini telah menerbitkan rekomendasi B1 KWK untuk pasangan Sapuan – Wasri.