Manunggal Jaya Sukses Melakukan Percepatan Realisasi Kegiatan 2024

Kades Manunggal Jaya, Suyud --

KORAN DIGITAL RM - Kinerja jajaran Pemerintah Desa (Pemdes) Manunggal Jaya Kecamatan Ipuh Mukomuko patut diacungi jempol. Pasalnya, desa ini berhasil maksimalkan penyerapan anggaran, serta melakukan percepatan dalam merealisasi kegiatan yang bersumber dari Dana Desa (DD) Tahun Anggaran (TA) 2024. Sekarang ini, semua kegiatan yang bersumber dari DD TA 2024 sudah terealisasi 100 persen. Baik itu kegiatan pembangunan fisik, pun kegiatan pemberdayaan lainnya, seperti program ketahanan pangan, kegiatan pencegahan stunting, kegiatan pelatihan dan lain sebagainya, semuanya sudah terealisasi sesuai dengan perencanaan. Kecuali program penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) terealisasi sesuai dengan bulan berjalan.

BACA JUGA:Tunggang Masih Fokus Menuntaskan Sumur Bor

BACA JUGA:PPS se Sungai Rumbai Diberi Ilmu Baru

Kepala Desa (Kades) Manunggal Jaya, Suyud dihubungi mengatakan, mulai sejak awal tahun lalu, mereka memang sudah berupaya dengan maksimal untuk melakukan percepatan merealisasikan kegiatan yang bersumber dari DD tahun 2024 ini. Dan berupaya memaksimalkan serapan anggaran dan meminimalisir dana silpa. Semua kegiatan yang sudah ditetapkan dalam berkas Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes), sekarang sudah direalisasi sesuai dengan perencanaan yang sudah ditetapkan dalam APBDes murni maupun APBDes Perubahan. "Alhamdulillah, sesuai dengan target dan perencanaan yang sudah ditetapkan bersama. Sekarang semua kegiatan yang bersumber dari DD tahap I dan DD tahap II sudah terealisasi 100 persen. Khusus untuk kegiatan fisik sudah dilakukan serah terima dan sudah dimanfaatkan oleh warga," ungkap Suyud.

BACA JUGA:Resep Telur Asin Lezat dan Mudah: Dari Metode Modern hingga Tradisional, Coba Sendiri di Rumah!

BACA JUGA:Wajib Tau! Inilah 11 Cara Mengatasi Insomnia

Lanjutnya, setelah menuntaskan semua kegiatan yang bersumber dari DD. Saat ini mereka sudah fokus dengan penyusunan perencanaan tahun 2025. Dimana untuk progres penyusunan perencanaan tahun 2025, sekarang berkas Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun 2025 sudah selesai ditetapkan. Dan beberapa usulan pembangunan yang diusulkan masyarakat juga sudah dipilih pilah dalam musyawarah bersama BPD dan tokoh masyarakat. Sesuai dengan hasil kesepakatan yang dilahirkan dalam Musdes. Ada beberapa kegiatan yang disepakati sebagai prioritas dalam penggunaan DD tahun 2025 mendatang. "Penyusunan perencanaan 2025 sudah berjalan. Selama ini kita juga melakukan percepatan dalam penyusunan RKPDes dan APBDes 2025. Dengan target perencanaan 2025 selesai sebelum akhir Desember mendatang," tambahnya.*

Tag
Share